Sumenep, beritaLima – Hari Ini Kamis (15/ 12/ 2016) sebanyak18 Desa se kabupaten Sumenep Gelar Pilkades secara serentak.
Kepala bagian Pemerintahan desa (Kabag pemdes) Setkab Sumenep, Ali Dhafir menyampaikan, Pemerintah Daerah Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur hari ini, Kamis (15/12/2016) gelar pemilihan Kepala Desa (Pilkades) bagi 18 Desa.secara serentak.
Semoga dalam pelaksanaan Pilkades serentak ini berjalan dengan lancar, aman dan damai. “Oleh karena itu pihaknya menghimbau kepada semua calon untuk siap kalah dan siap menang”, jelasnya.
Dari 330 desa yang ada di Kabupaten Sumenkar ini, tercatat ada 18 Desa yang menggelar pemilihan kepala desa untuk jabatan lima tahun ke depan.
Sedangkan Pengamanan Pilkades serentak kali sebanyak 836 personil yang terdiri dari Anggota polres, Kodim dan satpol PP. 540 personil Polisi terdiri dari pasukan anggota Polres, pasukan BKO Pamekasan dan Anggota Polda Jawa Timur, dibantu pasukan Linmas/ Hansip dari masing – masing desa.
Inilah daftar 18 Desa yang menggelar pilkades adalah sebagai berikut :
Desa sentol Daya Kecamatan Pragaan
Desa Pakamban Laok Kecamatan Pragaan
Desa Kapedi Kecamatan Bluto
Desa Kalianget Barat Kecamatan Kalianget
Desa Sendang Kecamatan Pragaan
Desa Penanggungan Kecamatan Guluk-Guluk
Desa Gelugur Kecamatan Batuan
Desa Romben Rana Kecamatan Dungkek
Desa Nyabakan Timur Kecamatan Batang-Batang
Desa Pamolokan Kecamatan Kota
Desa Palasa Kecamatan Talango
Desa Angon-Angon Kecamatan Arjasa
Desa Masakambing Kecamatan Masalembu
Desa Ketupat Kecamatan Raas
Desa Suka Jeruk Kecamatan Masalembu
Desa Batu Putih Kecamatan Kangayan
Desa Saur Saebu Kecamatan Sapeken
Desa Sadulang Kecamatan Sapeken
(An)