30 Anak Yatim Desa Kemiri terima Santunan dan Bingkisan

  • Whatsapp

SIDOARJO. Beritalima. Com | Dibulan yang penuh Maghfirah, yaitu Bulan suci Ramadhan, banyak warga yang berlomba lomba untuk menebar kebaikan guna Ngalab Berkah atau mencari keberkahan, seperti di lakukan oleh panitia Santunan anak yatim Desa Kemiri.

Kegiatan santunan anak yatim yang dilaksanakan di Masjid Nurul Huda Desa Kemiri Kecamatan Sidoarjo Kabupaten Sidoarjo. Minggu sore (23/3/2025)

Hadir pula Ketua Takmir Masjid Nurul Huda Haji Nur mukhid, Pemerintahan Desa Kemiri Prijo Budi Ketua Panitia Santunan anak yatim, Haji Abdul Qohar serta semua undangan sewilayah Desa Kemiri.

Acara berlangsung dalam nuansa kekeluargaan yang kental. Anak-anak yatim yang hadir tampak tersenyum bahagia, sementara para donatur dan panitia merasakan ketenangan hati karena dapat berbagi dengan sesama. Doa pun mengalir untuk mereka yang telah berkontribusi dalam kegiatan ini.

Panitia Santunan Anak Yatim Desa Kemiri Haji Abdul Qohar dalam sambutannya Alhamdulilah agenda rutin tiap tahun setiap bulan suci Ramadhan Berbagi Kemuliaan mengajak masyarakat untuk terus menebarkan kebaikan.

Kegiatan ini menjadi wujud nyata solidaritas masyarakat dalam menyemarakkan bulan penuh berkah, kegiatan ini tidak hanya untuk memberikan bantuan materi, tetapi juga untuk mempererat tali silaturahmi dan menumbuhkan rasa kebersamaan di antara warga.

“Selain itu panitia Santunan anak yatim mendapatkan bantuan dari sebagain beberapa lingkungan RT Sewilayah Desa Kemiri , donatur dan jam’iyah Yasin tahlil putri, total semuanya sebesar Rp 113.787.000.”

Dari hasil bantuan tersebut di bagikan kepada 30 anak yatim dan untuk setiap masing – masing anak yatim mendapatkan Rp 3.850.000,- dan bingkisan dari berbagai donatur.

“Semoga Allah membalas kebaikan para dermawan dan donatur memberkahi setiap langkah kita dalam menebar kemuliaan, terutama di bulan Ramadhan ini.”

Diakhir sambutannya mengucapkan terima kasih seluruh panitia dan para donatur yang peduli pada santunan anak yatim, ujar Abdul Qohar.

Ketua Takmr masjid Nurul Huda Desa Haji Nur mukhid menambahi mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia santunan anak yatim yang sudah bekerja di kegiatan yang mulia ini.

Karena salah satu cara ini untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT, mengikuti teladan Rasulullah SAW, dan menciptakan keberkahan dalam kehidupan mereka sendiri.

“Marilah kita selalu memperhatikan dan merawat anak yatim dengan penuh kasih sayang, sebagai bentuk kepatuhan kita terhadap ajaran Islam dan untuk meraih kebahagiaan di dunia dan akhirat.”

Tentunya kita berharap mereka kelak menjadi anak sholeh dan sholehah dan mampu mengembangkan agama Islam, sekaligus mengajak seluruh jamaah dan masyarakat untuk membiasakan berinfak, bersedekah, peduli, dan gemar berbagi. pungkasnya (Kus)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait