4 Bulan Beraksi Sebagai Jurtul Bapak 3 anak Diciduk Polisi

  • Whatsapp

Serdang Bedagai(Sumut)

BeritaLima.com-Bekerja sebagai petani membuat Ngationo alias Sino (35) tidak cukup untuk memberi makan anak dan istrinya. Akibatnya Sino alih profesi sebagai jurtul selama 4 bulan.

Sialnya saat menunggul pelanggan diwarung kopi, bapak 3 anak tinggal di Dusun 1, Desa Pematang Cermai, Kecamatan Tanjung Beringin, Sergai, diciduk polisi, Senin (31/10) sekira jam 22.30 wib.

Pasalnya polisi menemukan barang bukti berupa kertas berisi nomor tebakan judi togel, uang kontan Rp 166 ribu dan 1 pulpel. Modal barang bukti, akhirnya polisi meringkus Sino.

Dikantor polisi, Sino ngaku, dirinya sudah 4 bulan menjalankan profesi sebagai jurtul, setiap putaran omsetnya berkisar ratusan dan mendapat 15 persen.

“Sudah 4 bulan aku nulis, uangnya untuk makan,” kilah bapak 4 anak ini.

Sementara itu Kapolsek Tanjung Beringin AKP Pasribu mengatakan, tersangka merupakan jurtul telah lama diintai. Namun berkat informasi masyarakat tersangka dapat diringkus.

“Tersangka kita ringkus atas laporan dari masyarakat,” terang Kapolsek.(sug)

Sino diamankan polisi.Photo/sugiono

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *