Bireuen, Aceh. Beritalima.com. 576 honorer K 2, dan formasi khusus Dokter PTT menerima SK pengangkatan yang diserahkan Bupati Bireuen H Ruslan M Daud sekaligus pengambilan sumpah pegawai Negeri Sipil, yang dilaksanakan di Aula Setdakab Lama Rabu (05/10/16)
Bupati Bireuen H Ruslan M Daud dalam sambutannya menyampaikan, Pegawai Negeri Sipil merupakan Aparatur Pemerintahan, oleh karena itu PNS harus memberikan contoh teladan yang baik kepada masyarakat,” jika masyarakat berkeinginan PNS harus disiplin dan memberikan pelayanan yang memuaskan itu wajar, karena bekerja di lingkungan pemerintah,”sebut bupati.
Dikatakan, setelah diangkat menjadi PNS, Pegawai harus bekerja sesuai dengan fungsinya masing masing,” saudara sudah menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS), kita berharap bekerjalah dengan sebaik baiknya,” harapan Ruslan
Lanjutnya, ia juga memberikan ucapan Selamat Kepada PNS, yang menerima SK dan sekaligus pengambilan sumpah PNS tenaga honorer kategori 2 dan formasi khusus dokter PTT yang bekerja dilingkungan Pemerintahan Bireuen,” selamat kepada PNS tenaga honorer K2 yang telah mengambil SKnya pada hari ini, bekerjalah dengan sungguh sungguh dan penuh dengan semangatnya,”ucap bupati
Sementara Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Bireuen, Drs M. Isa MM dalam laporannya menyampaikan, PNS honorer K2 dan formasi khusus dokter PTT diangkat dan di ambil sumpah, yang terdiri dari tenaga kesehatan, tenaga teknis dan tenaga guru dengan jumlah 576 orang pada kali ini, “PNS yang diangkat dan pengambilan sumpah tersebut dari tiga golongan, yaitu Golongan III, 163 orang, Golongan II, 392 orang serta Golongan I, 21 orang,” pungkasnya. [Fauzan]