Bireue Aceh, Beritalima.com. Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Bireuen yang ke – 17, Pemerintah Kabupaten Bireuen bersama Palang Merah Indonesia setempat, menggelar donor darah massal di halaman kantor Pusat Pemerintahan Kabupaten Bireuen, Kamis (06/10/16)
927 kantong darah terkumpulkan, Pada acara kegiatan Donor Darah massal. Pantauan Beritalima.com. masyarakat begitu antusias mendatangi tempat Donor, untuk menyumbangkan darahnya pada rangkaian acara Hari Ulang Tahun Bireuen ke -17-Tahun 2016.
Donor darah massal yang digelar satu hari, Ratusan Pegawai Negeri Sipil, Mahasiswa serta siswa Sekolah Menengah Atas, juga ikut berpartisipasi mendonorkan darahnya, pada rangkaian HUT Bireuen tersebut.
Bupati Bireuen H. Ruslan M. Daud, didampingi Ketua PMI Bireuen Edi Saputra, di sela sela kegiatan Donor Darah massal mengatakan kepada wartawan, kegiatan Donor Darah yang dilaksanakan tersebut, merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahunnya dalam rangka Hari Ulang Tahun Kabupaten Bireuen.
Dikatakan, Darah yang terkumpul nantinya selain untuk Kabupaten Bireuen, juga akan dibagi kedua kabupaten lain yaitu, untuk Aceh Utara dan Pidi Jaya ,“semoga darah yang terkumpul pada Donor Darah massal ini, bermanfaat bagi saudara – saudara kita yang membutuhkan darah,” kata bupati.
Sementara, Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Bireuen Edi Saputra juga menyampaikan, Donor Darah massal dalam rangka HUT Bireuen Ke 17 yang digelar tersebut, seluruh Anggota PMI berperan penuh serta tenaga medis, dalam mensukseskan kegiatan Donor Darah massal satu rangkaian acara Hari Ulang Tahun Kabupaten Bireuen
Lanjut Edi, dengan melakukan Donor Darah massal seperti yang digelar hari ini, ini dapat menolong pasien pasien yang membutuhkan darah,” dengan kita mendonorkan darah, kita dapat membantu jiwa pasien serta bermanfaat bagi kesehatan pendonor itu sendiri,” Pungkasnya. [Fauzan]