Abdullah Abu Bakar Desak Seleksi Direksi dan Komisaris BUMD Layaknya Perusahaan Profesional

  • Whatsapp

SURABAYA, Beritalima.com-
Anggota DPRD provinsi Jawa Timur Abdullah Abu Bakar mendesak agar jajaran direksi dan komisaris BUMD di Jatim mampu meningkatkan profit perusahaan yang mereka pimpin.

Pernyataan ini ia lontarkan menyusul sejumlah masalah yang terjadi di Perusahaan plat merah milik Pemprov Jatim tersebut.

Karena itu, anggota komisi C DPRD provinsi Jatim ini meminta seleksi untuk jabatan komisaris maupun jajaran direksi dilakukan layaknya perusahaan profesional, bukan menjadi ajang titipan atau hubungan pertemanan, alias mengutamakan profesionalitas lantaran BUMD bukanlah lembaga sosial.

Menurut Abu Bakar, kondisi BUMD di Jatim ini kurang baik karena tidak ada evaluasi secara berkala.

“Jadi seharusnya BUMD di Jatim ini diperlakukan seperti perusahaan pada umumnya, bukan perpanjangan birokrasi atau alat politik atau ‘parkirnya’ para pensiunan. Kalau seperti itu tidak bisa,” sambungnya.

Abu Bakar menuturkan, jika masih menggunakan cara-cara seperti itu dalam memilih direksi maupun komisarisnya, Jatim akan tertinggal jika dibandingkan dengan daerah-daerah lain di Indonesia.

“Saya yakin kita sudah ketinggalan jauh dari daerah lain. Sekarang, daerah lain sudah lari kencang,” sebut politisi Partai Amanat Nasional (PAN) ini.

Karena itu, ia meminta Pemprov Jatim tidak memilih orang yang tidak paham bisnis, atau sekadar absen saja. Apalagi memilih calon yang pernah gagal atau bangkrut, punya rekam jejak bermasalah, atau karena punya kedekatan tertentu.

“Jadi seleksi itu harus dilakukan melalui mekanisme yang benar, lewat fit and proper test, dan memang ahli bisnis. Dan yang paling penting itu, menentukan target kerja, Key Performance Indeks (KIP)-nya harus naik, PAD harus bertambah. Kalau tidak bisa, tidak boleh,” sebut Abu Bakar.

Sebab, dari hasil tanya jawab dengan DPRD, ada calon yang tidak bisa menjawab sejumlah pertanyaan yang disampaikan oleh anggota dewan kepada mereka.

Sejauh ini, Pemprov Jatim menggelar seleksi untuk komisaris PT Panca Wira Usaha Jatim, direktur PT Jatim Grha Utama, komisaris PT Air Bersih Jatim, dan calon direktur PT Bank Perkreditan Rakyat Jawa Timur. Seleksi direksi dan komisaris Bank Jatim.(Yul)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait