Acara Coffee Night Dalam Rangka Silaturahmi Danrem 044 / Garuda Dempo Bersama Awak Media Kota Palembang

  • Whatsapp

PALEMBANG, BeritaLima.com Meskipun ditengah kesibukan tugas dan kewajiban sebagai komandan Korem 044 / Garuda Dempo , Brigjen TNI Naudy Nurdika , tetap menyempatkan diri untuk menjalin sinergitas dan silaturahmi dengan rekan media yang bertugas di kota Palembang ( Jumat, 2/12/2022)

Turut mendamping dalam acara silaturahmi tersebut diantaranya Para Kasirem 044/Gapo , Pasiintelrem 044/Gapo , Kakumrem 044/Gapo , Kapenrem 044/Gapo , Dantim lntelrem 044/Gapo , Kabintalrem 044/Gapo , Kabag Humas Prov.Sumsel , kadis Kominfo Palembang serta rekan rekan media .

Dalam bincang singkat dengan Kepala Penerangan Korem 044 / Garuda Dempo , Kapten Arm Edi Hermanto , menyebutkan dengan didukung oleh semangat kebersamaan antara jajaran Korem dan awak media tentunya bukan hanya terjalin silaturahmi namun tetap profesionalisme dan dukungan objektif terhadap tugas liputan awak media di lapangan .

” Tentunya bukan hanya silaturahmi yang baik dengan jajaran Korem , namun didukung dengan etos kerja yang lebih baik dgn berpedoman pada kode etik insan pers dan berimbang pada tugas liputan awak media dilapangan , ” Sebut Kapten Arm Edi Hermanto singkat ketika dibincangi di sela kegiatan .

Diakhiri kegiatan Komandan Korem 044 / Garuda Dempo , menyempatkan diri dialog interaktif dengan awak media sehubungan dengan tugas liputan serta dilanjutkan dengan makan malam bersama
( ril/nn)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait