Ada Tambahan Tujuh Kasus Positif Covid-19 di Kota Madiun, Satu Diantaranya Balita

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Berdasarkan data dari Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Madiun, Jawa Timur, ada tambahan tujuh kasus positif Covid-19 di Kota Pendekar (sebutan untuk Kota Madiun), Rabu 5 Agustus 2020.
Mereka masing masing Ny. NA (56) warga Kelurahan Mojorejo Kecamatan Taman. Ny. NA, merupakan kontak erat dari kasus konfirmasi pasien asal Kabupaten Madiun.
Karena yang bersangkutan pernah menjenguk di rumahnya saat sakit sebelum dirujuk dan dinyatakan positif. Hasil swab keluar pada tanggal 4 Agustus damw dinyatakan positif. Yang bersangkutan kemudian diisolasi di RSI Madiun.
Berikutnya, TDS (27), laki laki, warga Kelurahan Manisrejo Kecamatan Taman. Ia merupakan tenaga kesehatan yang pernah kontak dengan kasus dengan pasien positif Covid-19.
Hasil swab keluar pada tanggal 4 Agustus dan dinyatakan positif. Namun sudah melakukan isolasi mandiri dirumah dengan menerapkan protokol kesehatan.
Lalu,  SNS (2) balita laki laki, asal Kelurahan Banjarejo, Kecamatan Taman. Ia merupakan cucu dan kontak serumah dari kasus konfirmasi positif. Yang bersangkutan menjalani swab dan pada tanggal 4 Agustus dinyatakan positif dan langsung isolasi mandiri dirumah.
Kemudian Ny. MK (75), warga Kelurahan Pangongangan Kecamatan Manguharjo. Ia merupakan saudara dan sering menemani bepergian salah sattw pasien Covid-19. Hasil swab keluar pada tanggal 4 Agustus dinyatakan positif dan isolasi mandiri di rumah.
Tiga orang lainnya yakni DP (30) laki laki, WP (60) laki laki, dan AN (59) perempuan. Ketiganya merupakan satu keluarga yang beralamat di Kelurahan Manisrejo, Kecamatan Taman. Ketiganya dilakukan swab dan hasil keluar pada tanggal 4 Agustus dengan hasil positif lalu melakukan isolasi mandiri di rumah.
Dengan adanya tambahan tujuh orang ini, total yang dinyatakan positif sebanyak 35 orang dari jumlah sebelumnya sebanyak 28. Satu orang dari jumlah tersebut, meninggal dunia, dan sembuh 18 orang. (Dibyo).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait