Adam Rusydi Sebut Ibadahnya Disalurkan ke Golkar

  • Whatsapp

SIDOARJO, Beritalima.com |
Anggota DPRD provinsi Jatim Adam Rusydi SPd mengungkapkan, ada berbagai macam cara orang untuk beribadah, salah satunya yang kami sampaikan disini adalah bergabung dengan Partai Golkar.

“Kenapa saya bisa mengatakan BerGolkar itu ibadah? Karena Partai adalah salah satu tempat aktualisasi untuk memberikan kemanfaatan kepada masyarakat. Dengan berpartai kita bisa membantu masyarakat dengan berbagai macam cara, semisal kita membantu dalam program pembangunan jalan, program bantuan masjid, program bantuan sosial, dan masih banyak program yang sering disajikan oleh partai,” terang Anggota komisi E ini.

Ketua DPD Golkar Sidoarjo ini lebih jauh mengatakan, jika program tersebut terlaksana dengan baik, Insya Allah itu akan menjadi jariyah bagi kita.

“Memang selama ini banyak yang skeptis dengan partai, karena ujung-ujungnya kekuasaan. Dan kita juga tidak menutup kemungkinan untuk itu, tapi percayalah, kekuasaan itu adalah misteri Allah SWT, karena suara Rakyat adalah Suara Tuhan,” sambungnya.

“Terlepas kami nanti direstui atau tidak untuk berkuasa, kami hanya beriktiar dan berupaya untuk memberikan yang terbaik untuk masyarakat. Biarkan masyarakat yang menilai program-program kami, nandur becik tukul becik. Semoga ikhtiar ibadah kami bisa diterima oleh Allah SWT dan Masyarakat. Hadza Min Fadhli Rabbi,” pungkasnya.(Yul)

#golkarindonesia
#indonesiagolkar
#golkarjatim
#golkarsidoarjo

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait