Akhirnya,warga Haltim dan Halbar menikmati BBM 1 Harga

  • Whatsapp

Ternate, beritaLima. com – PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region VIII kembali menjalankan penyaluran program Bahan Bakar Minyak (BBM) Satu Harga di Provinsi Maluku Utara.

Di Kabupaten Halmahera Timur yang berlokasi di Desa Momole Kecamatan Maba Selatan, Kabupaten Halmahera Timur yang merupakan salah satu wilayah Tertinggal, Terluar, dan Terdepan (3T), PT.Pertamina selasa (26/02) meresmikan Satu Unit SPBU Kompak 86.976.13.

Hadir dalam peresmian tersebut, Plt. Bupati Halmahera Timur yang diwakili Asisten 3 Bidang Hukum dan Pemerintahan Thamrin Bahar, Anggota Komisi VII DPR RI Tjatur Sapto Edy, dan Dirjen Minerba Kementrian ESDM Bambang Gatot Ariyono.

Salahuddin, Region Manager Supply dan Distribution VIII PT Pertamina (Persero), menyampaikan Program BBM Satu Harga merupakan wujud komitmen Pertamina untuk menyediakan energi yang berkeadilan bagi seluruh masyarakat Indonesia sesuai amanat UU Migas No. 22 Tahun 2001 dan UU Energi No. 30 Tahun 2007.

“Pertamina mendapat tugas untuk membuka aksesibilitas dan ketersediaan serta menyediakan energi yang berkelanjutan bagi masyarakat, khususnya di wilayah yang termasuk dalam kategori 3T yang selama ini masih sulit dijangkau dan menantang”, tambahnya.

Pertamina terus berkomitmen menambah jumlah lembaga penyalur BBM di seluruh wilayah Indonesia agar semua masyarakat dapat menikmati energi secara adil di wilayah-wilayah 3T.

“Dengan beroperasinya SPBU BBM Satu Harga di Kecamatan Maba Selatan, Kab. Halmahera Timur ini maka Pertamina Region VIII Maluku-Papua sudah merealisasikan 39 titik lokasi dan di rencanakan 12 titik lokasi akan beroperasi di tahun 2019. Khusus untuk wilayah Maluku Utara telah beroperasi 6 titik lokasi hingga sekarang, dan di tahun 2019 ini akan dilengkapi 4 titik lainnya,” terang Salahuddin.

Kehadiran SPBU Kompak satu harga di Kecamatan Maba Selatan ini, warga dapat menikmati harga BBM yang sama dengan wilayah-wilayah lainnya di Indonesia.

Harga BBM di Lembaga Penyalur Pertamina mengacu kepada Keputusan Menteri ESDM No. 4738 Tahun 2016 yakni harga Premium Rp 6.450/liter & harga Solar Rp 5.150/liter. Sebelumnya masyarakat harus membeli BBM dengan harga mencapai Rp 12.000/liter.

“Kecamatan Maba, Selatan ini yang jaraknya dari Depot Kupa-Kupa Tobelo kurang lebih ratusan km. Ini rentang kendali yang sangat luar biasa yang menyebabkan harga BBM di Kabupaten Halmahera Timur utamanya di daerah-daerah terpencil menjadi mahal”, ungkap Thamrin Bahar, Asisten 3 Bidang Hukum dan Pemerintahan yang mewakili Plt. Bupati Halmahera Timur.

Sementara warga di Kabupaten Halmahera Barat, juga menikmati hal yang sama. Tepatnya Di Desa Togola Wayoli Kecamatan Ibu selatan, PT. Pertamina juga meresmikan SPBU Kompak 86.977.17. Pada hari Rabu (27/02/19).

Dengan diresmikannya SPBU Kompak di Kecamatan Ibu Tengah, Kabupaten Halmahera Barat, maka warga sekitar dapat menikmati harga BBM yang sama dengan wilayah-wilayah lainnya di Indonesia. Harga BBM di Lembaga Penyalur Pertamina mengacu kepada Keputusan Menteri ESDM No. 4738 Tahun 2016, yakni harga Premium Rp 6.450/liter dan harga Solar Rp 5.150/liter. Sebelumnya ada SPBU Kompak penyalur BBM Satu Harga di wilayah ini, masyarakat harus membeli BBM dengan harga mencapai Rp 10.000/liter.

Vence Muluwere, Asisten I yang mewakili Bupati Halmahera Barat, menyampaikan apresiasi dan menyambut baik terhadap pelaksanaan program BBM Satu Harga di Desa Togola Wayoli, Kecamatan Ibu Tengah, Kabupaten Halmahera Barat. “Program ini sangat penting dan sangat strategis bagi masyarakat Halmahera Barat yang secara geografis masyarakat yang hidup di kawasan pelosok, sangat merindukan pemenuhan kebutuhan BBM yang makin berkualitas,” tegas Vence kepada beritalima.com Kamis (28/2/2019)

Sementara menurut Anggota Komisi VII DPR RI, Tjatur Sapto Edy, menjelaskan bahwa ini adalah bentuk negara hadir untuk masyarakat. Program ini adalah implementasi dari UU Migas No. 22 Tahun 2001 khususnya pasal 8 ayat 2, yaitu pemerintah wajib menjamin ketersediaan dan kelancaran distribusi BBM di(***)

beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *