Beritalima.com.Perbedaan kegiatan Hari Buruh seDunia ( Mayday) yang berlangsung setiap tahun,ternyata pelaksanaan di Sergai dibandingkan dengan kegiatan yang dilakukan oleh Pemkab/Pemko tetangga,sungguh besar perbedaannya.
Mayday di Sergai untuk tahun 2016,dilaksanakan di lapangan bolakaki Desa Firdaus-kecamatan Sei Rampah dihadiri sekitar 350 massa dari 6 Serikat Pekerja yakni,SBSI 1992,Perbunni,FSPMI,SPBun,FSPP/KSPSI,dan F.SPTI,Minggu (1/5).
Acara diawali dengan Senam bersama,Lomba Karung Goni,Tarik Tambang,Estafet Belut,tendangan Gawang,Orasi dan Lucky draw,dimana dihadiri oleh Bupati Sergai H.Soekirman dan Wabup Darma Wijaya didampingi Kadis Soskopnaker Sergai,Drs.Aguslan Simanjuntak.
Menurut sumber dari Soskopnaker Sergai,kegiatan ini memang benar dilaksanakan oleh Soskopnaker Sergai,dengan sumber dana dari APBD TA 2016,”tapi berapa besar anggarannya,kami gak tau lah pak,tanya aja langsung kepada Pak Kadis”,ucapnya sambil berlalu setelah menjelaskan kegiatan apa saja yang dilaksanakan.
Sementara itu,Ketua DPC SBSI 1992 Sergai,Roni Ramdani ketika diminta komentarnya terkait besar dana kegiatan ini dilapangan Firdaus mengatakan,”jujur bang,aku belum tau berapa besar anggaran Mayday ini,kutengok agak tertutup mereka itu untuk berbicara masalah anggaran”,ungkap Roni.
Berbeda dengan Disnaker Deli Serdang tentang Anggaran Mayday Tahun 2016,dimana menurut sumber sekitar Rp 160 juta,ketika hal ini dikonfirmasikan melalui selular kepada Kadis Soskopnaker Sergai,Drs.Aguslan Simanjuntak,Minggu (1/5) sore hanya menjawab,”memang ada dana mayday dari APBD”,tetapi ketika ditanya berapa besar jumlahnya,Aguslan enggan menjawab dan hanya menjawab “ada dan benar dari APBD”.
Ketua LPHK ( Lembaga Pemerhati Hukum dan Keadilan) Sergai,Sugito ketika diminta komentarnya soal ini,melalui selular sore harinya mengatakan,”ini yang harus kita kejar,kenapa besaran anggaran saja yang jelas-jelas dari APBD sulit dipaparkan,ada apa dengan keterangan ini dan dimana konsep Transparansi,Akuntabilitas yang dicanangkan Pak Bupati H.Soekirman ?”,tegas Sugito kesal.
“Kita akan kejar soal ini secepatnya,karena jangan adalagi kegiatan yang ditutup tutupi soal anggarannya,kalau tidak ada masalah kenapa tidak dijelaskan saja,sudah jadi sifat Wartawan,kalau ada kasus di tutup-tutupi maka makin keras mereka membongkarnya”,pungkas sugito(S.i).
Teks Photo:Kegiatan Hari Buruh Nasional di Lapangan desa Firdaus,Kecamatan Firdaus,Sergai.(S.i).