Anggota DPRD Jatim Jenguk Tim Futsal Jember di Ajang Porprov di Sidoarjo

  • Whatsapp
Anggota DPRD Jatim Drs.H. Satib, M. Si bersama tim futsal putra Jember (beritalima.com/istimewa)
Anggota DPRD Jatim Drs.H. Satib, M. Si bersama tim futsal putra Jember (beritalima.com/istimewa)

JEMBER, beritalima.com | Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur Drs. H. Satib, M.Si menjenguk tim futsal putra asal Kabupaten Jember, yang berlaga di ajang Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) Jawa Timur di Sidoarjo.

Kedatangan anggota DPRD Provinsi Jatim Fraksi Partai Gerindra ini, tentunya untuk memberikan support atau dukungan kepada tim cabang olahraga futsal putra asal Kabupaten Jember, agar berhasil meraih juara dan mendapatkan medali emas.

Bacaan Lainnya

“Kami datang untuk memberikan semangat kepada tim futsal,” kata Legislator asal Kabupaten Jember, Kamis (31/8/2023).

Diketahui, tim futsal dari Jember yang berlaga di ajang Porprov di lapangan Fatkhi Futsal Center Gandengan, Tanggul Angin, Sidoarjo, berhasil menekuk tim futsal asal Kabupaten Tuban dengan skor 5 – 2 untuk kemenangan Jember.

Tim futsal putra Jember sendiri berada di grup F bersama Kabupaten Lamongan, Tuban dan Kota Blitar.

Tentu saja, kehadiran pria yang akrab disapa H. Satib, menambah energi atau semangat para tim futsal putra Jember untuk berlaga di berikutnya.

Legislator yang selalu mendukung kegiatan olah raga di daerah pemilihannya, yakni Jember dan Lumajang sangat peduli dengan olahraga, utamanya dengan urusan bola.

Sehingga, dalam kesempatan di sela-sela kesibukannya sebagai anggota legislator, selalu menyempatkan diri untuk menonton bila tim asal Jember dan Lumajang berlaga.

Perlu diketahui, Legislator asal Jember itu juga membina puluhan club sepak bola yang ada di Jember. Bahkan juga, kebutuhan untuk latihan pemain sepak bola juga selalu di supportnya.

“Saya juga senang kalau urusan olahraga, apalagi tentang dunia bola,” pungkasnya. (Sug)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait