Antisipasi Bangunan Tak Fungsi, Dewan Tekankan OPD Matangkan Perencanaan

  • Whatsapp

MOJOKERTO, Beritalima.com- Tidak berfungsinya sejumlah bangunan yang baru di bangun oleh pemerintah daerah kota Mojokerto, diantaranya
Rest Area yang berada di kelurahan Gunung Gedangan, mendapat kritikan anggota DPRD kota Mojokerto dari komisi ll Moeljadi S.H

Politisi PAN tersebut, menyampaikan, dirinya sangat mengapresiasi langkah dari Pemkot Mojokerto yang memfasilitasi para pelaku UMKM di wilayah kota Mojokerto dengan membangunkan tempat usaha bagi mereka, namun itu saja tidak cukup, tapi harus dipikirkan jangka panjangnya juga.

“Misalnya, apa lokasi bangunan yang telah disiapkan oleh pemkot Mojokerto itu betul-betul bisa untuk usaha berkelanjutan, karena jangka panjang juga harus di pikirkan” ucap Mas Mul biasa orang memanggil

Lebih lanjut Ia menekankan, bahwa organanisasi perangkat daerah (OPD) pemkot Mojokerto dalam progress pekerjaan bangunan fisik, harus melalui proses perencanaan yang matang dan juga harus melalui kajian-kajian sehingga setalah jadi bangunan itu tidak muspro.

“Supaya tidak terjadi lagi hal serupa, sejogyanya OPD sebelum progress pembangunan di realisasi, harusnya menyiapkan perencanaan yang matang , sehingga anggaran tidak terbuang percuma,” imbuh mas Mul pada wartawan via seluler. Selasa (8/8/2023. (Kar/Adv)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait