Antisipasi Penyebaran COVID-19, Polisi ‘Gerebek’ 5 Titik di Langsa

  • Whatsapp

LANGSA-ACEH, Beritalima.com| Antisipasi penyebaran coronavirus (COVID-19) Polres Langsa ‘gerebek’ bakti sosial membersihkan lima titik di wilayah kota Langsa dengan menurunkan personil, Sabtu (14/03).

Lima tempat yakni, Asrama TNI Anura, Asrama Polisi Pasar Hewan, Mesjid Raya Kota Langsa, Terminal Kota Langsa dan Pasar Kota Langsa.

Bakti sosial di pimpin langsung oleh Kapolres Langsa AKBP Giyarto SH, SIK sebelumnya dilakukan persiapan apel pagi di lapangan merdeka Kota Langsa.

Kapolres Langsa AKBP Giyarto, SH,SIK dalam sambutanya menyampaikan, secara internasional di belahan dunia saat ini ada wabah coronavirus (COVID-19) yang sangat meresahkan dunia atau masyarakat Indonesia.

Sebagai langkah pencegahan dini, sambung Kapolres, pola hidup sehat dengan menjaga kebersihan lingkungan kita sendiri dan lingkungan sekitarnya sangatlah penting.

“Gotong royong Polisi hari ini dalam rangka membersihkan lingkungan di lakukan bersama di Kota Langsa”, ujar Giyarto.

Kapolres berharap, dengan bakti sosial membersihkan beberapa titik yang ditentukan setidaknya menjadi langkah awal pencegahan penyebaran coronavirus di Kota Langsa. Salah satu juga bentuk kepedulian Polisi dalam menjaga lingkungan tetap bersih.

“Terimakasih peserta apel yang telah hadir dalam pelaksanaan kerja bakti hari ini, kerja bakti ini kita lakukan di lima titik di antaranya asrama Polisi, asrama TNI, tempat ibadah, terminal dan pasar Kota Langsa”, ucapnya. (Dhani Atjeh).

Teks Foto : Kapolres Langsa AKBP Giyarto, SH, SIK bersama Sekda Kota Langsa dan Personil Turun Langsung Bakti Sosial, Sabtu (14/03).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait