Apresiasi Dapat Penghargaan dari KWP, Rahmat Gobel : Supaya Tidak Dibilang Kawan Ini Hanya Diam Saja

  • Whatsapp


Jakarta-Wakil Ketua DPR RI Rahmat Gobel mendapatkan penghargaan dari KWP Award 2023 dengan kategori Legislator Pro Kemajuan Ekonomi Nasional, di gedung Nusantara IV, Komplek Parlemen, Senayan, Senin (2/10).

Rahmat Gobel menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasihnya kepada Koordinatoriat Wartawan Parlemen (KWP) yang telah memberikannya penghargaan atas kinerjanya sebagai wakil rakyat di parlemen.

“Pertama, saya ucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan oleh KWP, pada pagi hari ini,”kata Rahmat Gobel memberikan apresiasi.

Selain itu, legislatar dari Fraksi Nasdem DPR RI ini juga memberikan apresiasinya kepada seluruh wartawan yang ada di parlemen lantaran telah memberikan ruang bagi seluruh anggota dewan untuk menyampaikan aspirasinya.

“Saya juga mengucapkan terima kasih, kepada seluruh wartawan yang ada di parlemen, yang telah menyampaikan pesan-pesan, apa yang dilakukan oleh rekan-rekan anggota DPR kepada masyarakat,”katanya.

Menurutnya, informasi yang beredar mengenai kinerja DPR RI perlu disampaikan kepada masyarakat luas melalui pemberitaan yang ada di media.

“Karena memang informasi yang disampaikan ini, sangat oenting untuk diketahui oleh masyarakat apa yang dikerjakan oleh kawan-kawan semua. Supaya tidak kawan-kawan ini dibilang hanya diam-diam saja di DPR, sebagaimana berita-berita negatif, saya juga sering dengar,”demikian Rahmat Gobel.

Sebagaimana diketahui, KWP Award 2023 digelar untuk kedua kalinya di masa kepemimpinan Ketua KWP Periode 2022-2024 Ariawan. Sebelumnya, KWP digelar pertama kali pada 2021 di masa kepemimpinan Ketua KWP Periode 2020-2022 Marlen Erickson Sitompul.[ar)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait