MADIUN, beritalima.com- Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Rayon Kuncen Pusat Madiun, Kecamatan Taman, Kota Madiun, Jawa Timur, melakukan sedekah dengan membagi ratusan takjil, Kamis 21 Maret 2025, petang.
Kali ini, yang menjadi sasaran yakni para pengguna jalan yang melintas di pertigaan Jalan Cokrobasanto-Jalan Pasopati, Kota Madiun.
Dengan tertib, warga PSHT Rayon Kuncen, Pusat Madiun, membagikan takjil kepada pengguna jalan yang kebetulan melintas di jalan tersebut.
Ketua PSHT Rayon Kuncen Pusat Madiun, Fajar Syah, mengatakan, sedekah ini merupakan hasil iuran sukarela warga PSHT Rayon Kuncen
“Jadi ini semua inisiatif warga PSHT Rayon Kuncen, Pusat Madiun. Sifatnya seiklasnya. Alhamdulilah, terlaksana,” ucapnya. (Dibyo).
Ket. Foto: Fajar Syah mengepalkan tangan (tengah) atas.




