BOJONEGORO, beritalima.com- Bakorwil Bojonegoro, Jawa Timur, menggelar Festival Milenial 2020 selama tiga hari, 14-16 Desember 2020.
Penyelenggaraan festival milenial ini juga menampilkan pameran ekonomi kreatif serta pameran fotografi, dari hasil karya talenta MJC Bakorwil Bojonegoro.
Dalam mendukung peningkatan SDM kaum millenial serta pelaku UMKM dan ekonomi kreatif dari kabupaten kota yang berada di bawah naungan Bakorwil Bojonegoro secara khusus, dan Jawa Timur secara umum maka diselenggarakan workshop dan webinar.
“Acara ini bentuk nyata Pemprov Jatim mewujudkan millennial yang memiliki karya kreatif melalui Millenial Job Centre (MJC). Kreatifnya mereka ini menjadi spirit penguatan UMKM, terutama di 8 wilayah kabupaten kota yang berada di bawah naungan Bakorwil. Harapan kami, millennial di Jatim semakin berani menunjukkan karyanya dan tetap mengikuti perkembangan jaman sehingga tidak kalah dalam pangsa pasar. Kami sendiri, melakukan serangkaian giat ini sebagai bentuk inspirasi kami atas dorongan Gubernur Khofifah yang terus menerur menggalakkan potensi lokal di Jatim,” ucapnya.
Dalam kegiatan ini, juga diselenggarakan dua webinar dan satu workshop. Webinar dengan moderator Dias Satria, mengambil tema strategi pemulihan ekonomi Jatim di era pandemi, dengan menghadirkan Bupati Bojonegoro, Walikota Mojokerto, Kepala Perwakilan BI Jatim, Bappenas, Dewan Pakar Jatim, Tim Analisis Kementrian Keuangan, International Exporties, IJB Net. Adapun Gubernur Khofifah diwakili oleh Dr. Ir. Jumadi, M.MT., Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretaris Daerah Provinsi Jatim.
Sedangkan Workshop dengan tema Pelayanan Perizinan dan Sertifikasi Halal bagi Peningkatan Kualitas Produk UMKM, menghadirkan beberapa nara sumber. Yaitu dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan Jatim, Dinas Koperasi dan UKM, Irma Rahmawati BB POM, Oskar CEO Okantara Group, dan Dr. Lia Istifhama ketua DPP Perempuan Tani HKTI Jatim. Sedangkan keynote speaker Kepala Bakorwil Bojonegoro.
Di hari terakhir penutupan, Ketua DEKRANASDA Jatim, Arumi Bahcsin terlihat datang mengunjungi pameran ekonomi kreatif dan sekaligus melakukan penanaman pohon bersama Bakorwil Bojonegoro.
Untuk diketahui, Bakorwil Bojonegoro membawahi 8 kabupaten kota. Yaitu Gresik, Lamongan, Tuban, Bojonegoro, Nganjuk, Jombang, Kabupaten dan Kota Mojokerto. (*)