Baksos HPN: Ramai-ramai Periksa Jantung

  • Whatsapp

PADANG, beritalima.com – BAKTI Sosial berupa pemeriksaan kesehatan umum dan deteksi dini penyakit jantung di halaman kantor PWI Sumbar, Jalan Bagindo Azizchan, ramai peminat.

Baksos dalam rangkaian kegiatan Hari Pers Nasional (HPN) telah berlangsung sejak Rabu kemarin dan berakhir, Jumat ini seusai puncak peringatan HPN yg dihadiri Presiden Joko Widodo.

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno, Kamis siang (8/2) meninjau pelaksanaan Baksos Kesehatan.

Menteri Rini sekitar setengah jam menyaksikan pemeriksaan kesehatan yg meliputi kadar gula darah, kolesterol, asam urat beserta tekanan darah.

Selain itu, juga dilakukan deteksi dini penyakit jantung dengan pemeriksaan Elektrokardiogram (EKG).

Menteri Rini berkeliling melihat kegiatan ini. Tak kurang dari 10 bilik pemeriksaan EKG disiapkan, sehingga menyerupai rumah sakit mini.

Dia juga menyaksikan pemberian paket obat-obatan dan vitamin dari PT Kimia Farma secara simbolis kepada masyarakat. Paket diserahkan oleh Direktur PT Kimia Farma Honesti Basyir.

Selama dua hari ini tercatat sudah 726 pasien yg dilayani. Diperkirakan target 1.000 pasien akan terlampaui, sebab kegiatan masih berlangsung hingga, Jumat ini.

Pada kesempatan itu, Ikut mendampingi staf khusus Menteri BUMN Wianda Pusponegoro yang disambut
Kepala Dinas Kesehatan Sumbar Dr Hj Merry Yuliesday, MARS beserta jajaran. Tampak pula Tim Baksos HPN M Nasir dan Karim Paputungan.

Baksos dalam rangkaian kegiatan HPN ini bekerja sama dengan Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Yayasan Jantung Indonesia, BKOW dan Dana Kemanusiaan Kompas (DKK).

Bukan hanya pemeriksaan kesehatan, tapi juga diselenggarakan penyuluhan tentang bahaya penyakit jantung dan cara hidup sehat oleh Dokter Spesialis Jantung Muhammad Fadly dari Rumah Sakit M Djamil Padang.

Baksos secara terpisah sebelumnya juga berlangsung di Puskesmas Bungus Kota Padang. Sebanyak
169 ibu hamil datang memeriksakan kesehatan.

Sementara itu, Baksos di Kepulauan Mentawai yg berlangsung kemarin dan hari Kamis ini melayani 1.583 pasien.

Baksos di Mentawai dalam rangkaian HPN bekerja sama dengan Artha Graha Peduli, Yayasan Buddha Tzu-Chi dan Rumah Sakit Tentara Dokter Reksodiwiryo.

Pemeriksaam meliputi kesehatan umum, katarak, gigi, malaria serta khitanan. ***

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *