Bangga Sebagai Prajurit Kostrad

  • Whatsapp

Tradisi Korps satuan merupakan sebuah tradisi positif. Setiap warga/personel baru yang akan masuk ke satuan Yonkav 8 Kostrad, haruslah mengikuti serangkaian kegiatan tradisi yang mana wajib diikuti oleh warga/personel baru tersebut. Diawali dengan penjemputan di tempat yang telah ditentukan, warga baru dikenalkan dengan wilayah sekitar satuan, mereka berlari menuju Batalyon sambil menyapa masyarakat dengan menunjukan semangat yang berapi-api. Setibanya di depan gerbang utama Batalyon , warga/personel baru melaksanakan penghormatan kepada simbol satuan patung Nara Singa Wiratama dan mengucapkan janji dan sumpah prajurit Yonkav 8/NSW.

 
Selanjutnya warga/personel baru Bintara dan Tamtama remaja baru masuk kedalam Kesatrian dengan langkah tegap dan disambut oleh ibu ibu Persit dan semua personel Batalyon diiringi nyanyian selamat datang. Selanjutnya mereka menuju lapangan upacara untuk melaksanakan upacara pembukaan Tradisi, penciuman bendera Tunggul satuan dan upacara pembukaan Tradisi Korps oleh Danyonkav 8 Kostrad, Mayor Kav Hermawan Weharima, S.H.
 
Tradisi Korps ini dilaksanakan selama satu minggu dengan tujuan untuk menimbulkan kebanggaan dan kecintaan terhadap satuan baru mereka. Sekaligus tentunya memperkenalkan banyak hal mulai dari tempat-tempat di satuan, Alutsista dan organisasi satuan.
 
Danyonkav 8 Kostrad sempat berpesan dalam amanatnya. “Sekarang adalah waktunya untuk mengisi kemampuan mereka, latih dan bimbinglah mereka agar menjadi prajurit yang handal dan siap membela satuannya”. Upacara yang di ikuti 24 orang Bintara dan Tamtama baru ini ditutup dengan prosesi penciuman bendera perang, penyiraman air kembang, dan meminum air susu, serta ucapan selamat dari seluruh warga Yonkav 8 Kostrad.
beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *