SIDOARJO, beritalima.com |Bansos beras tahun 2025 sekitar satu kuintal lebih yang belum disalurkan ke warga dan tersimpan di salah satu ruangan balai desa Gedangrowo Kecamatan Prambon akhirnya raib tanpa kejelasan, Selasa, 27 Januari 2026.
Beras bansos yang harusnya tersalurkan pada tahun 2025 akhirnya diungkap oleh salah satu warga Gedangrowo sebut saja Robert mengatakan ke awak media bahwa bantuan beras 10 kg yang harusnya disalurkan ke Kelompok Penerima Manfaat (KPM) di Desa Gedangrowo pada tahun 2025 ternyata masih disimpan oleh Pemerintah Desa Gedangrowo.
” Saya melihat sendiri mas, Rabu, 21 Januari 2026 beras bansos 10 kg tersebut ada di salah satu ruangan balai desa, ada sekitar 10 karung lebih,”ungkap Robert.
Robert tambahkan bahwa beras bansos tersebut memang sengaja disimpan dan tidak disalurkan.
” Saya tidak tahu, mau dikemanakan beras itu, kalaupun disalurkan harusnya pada tahun 2025 lalu, ini kan sudah lewat tahun,”tambahnya.
Secara terpisah, Minggu, 25 Januari 2026 awak media menghubungi Kepala Desa Gedangrowo Slamet melalui sambungan whatsapp-nya terkait beras bansos 10 kg yang belum diterima oleh warga
” Mohon maaf mas, saya masih belum dapat info terkait beras bansos tersebut mohon waktu saya koordinasi dulu dengan pak Modin,”balas Slamet.
10 menit kemudian, Slamet menanggapi terkait beras bansos yang ada di ruangan balai desa.
” Memang belum diserahkan mas,ada 12 orang karena data penerima bansos ada yang meninggal dan ada yang sudah tidak layak menerima bansos karena orangnya secara ekonomi sudah mampu, dulu sudah kami buatkan berita acara untuk warga yang meninggal dan tidak layak untuk dialihkan,kalau mau melihat berita acaranya silahkan hari Senin ke balai desa” kata Slamet.
Saat awak media mendatangi balai desa Simogirang Senin, 26 Januari 2026 ternyata beras bansos yang disimpan disalah satu ruangan balai desa tersebut sudah tidak ada. Dan berita acara yang dijanjikan oleh Kepala Desa Gedangrowo juga tidak bisa didapatkan karena Kades tidak ada ditempat sedang acara di luar. (bersambung/RH)








