Banyak Anggota DPR RI Tak Ikut Rapat Paripurna Pembicaraan Pendahuluan RAPBN

  • Whatsapp

JAKARTA, Beritalima.com– Setahun belakangan banyak anggota DPR RI yang tidak ikut rapat termasuk paripurna yang mengambil keputusan penting soal kedewanan. Pada rapat paripurna terakhir, Selasa 9 Juli 2019 misalnya, Rapat Paripurna yang dipimpin Wakil Ketua DPR RI, Master FIDE Utut Adianto itu hanya diikuti 281 anggota dewan sesuai absensi.

Padahal, rapat paripurna masa persidangan V 2018-2019 di Ruang Paripurna Gedung Nuisantara II Komplek Parlemen Senayan, Jakarta itu mengagendakan Laporan Pembicaraan Pendahuluan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2020 dan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2020.

Dalam ruang rapat paripurna terlihat banyak kursi kosong, alias tanpa penghuni.
Berdasarkan absensi hadir pada sidangan paripurna hari ini, Selasa (9/7/2019), dari 560 anggota, 281 anggota yang hadir.

“Berdasarkan catatan sekretariat jenderal, (daftar hadir) telah ditandatangani sekitar 281 orang dari 560 anggota. Dengan demikian kuorum telah tercapai,” kata Utut membuka sidang, yang didampingi Ketua DPR RI Bambang Soesatyo, dan Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon. (akhir)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *