JAKARTA, beritaLima.com – Para advokat yang tergabung dalam Barisan Advokat Pengawal Jokowi-Ma’ruf Amin (BAP JOMA) jelang deklarasi, gelar doa bersama dan pemotongan tumpeng yang bertempat di kantor Sekretariat Jl. Taruna No. 51 Pondok Bambu Jakarta Timur, pada Kamis, (7/3/2019).
Sekretaris Jenderal BAP JOMA Iwan Saputra, S.H., M.H., diselah-sela kegiatan doa bersama mengatakan “Sebelum deklarasi akan diisi dengan doa bersama dan pemotongan tumpeng guna memenangkan dan mengawal dari sisi hukum kepada Jokowi-Ma’ruf sekaligus memenangkan Pilpres 2019. Karena kepengurusan BAP JOMA semuanya adalah para advokat aktif. Yang datang dari berbagai latar belakang organisasi.
“BAP JOMA lanjut Iwan akan mengawal kepentingan hukum Jokowi-Ma’ruf termasuk partai pendukung dan relawan Jokowi-Ma’ruf hingga lima tahun kedepan. Dan kami siap memangkan Jokowi-Ma’ruf dalam Pilpres 2019”
Hal senada juga disampaikan Ketua Umum BAP JOMA, H. Liswar Mahdi, S.H., M.H. Menurutnya banyak berita hoax, ujaran kebencian yang ditujukan kepada pihak 01, Jokowi-Ma’ruf dan seluruh relawan akan dilakukan pengawalan hukum.
“Kita akan lawan kepentingan hukum pasangan 01, Jokowi-Ma’ruf atas serangan-serangan seperti berita hoax, ujaran kebencian dan lain sebaganya”, tegasnya.
Liswar menambahkan BAP JOMA sudah tersebar di beberapa provinsi di Indonesia. Dan sudah ada kepengurusannya. Semoga kedepannya bisa bekerja sama dan saling berkoordinasi dengan pihak DPD terkait dengan penegakan hukum. “Kita sama di mata hukum. Siapa pun orangnya yang melanggar hukum kita bertindak sesuai dengan prosedur yang berlaku”.
Sementara Laksda (Purn) A.R. Tampubolon, S.H., M.H berharap kehadiran organisasi BAP-JOMA bisa memberikan kontribusi dan bermanfaat segala hal yang ditujukam kepada Jokowi-Ma’ruf. Semoga Jokowi atau Ma’ruf Amin bisa hadir dalam acara deklarasi hari Sabtu besok.
“Semoga BAP JOMA yang sudah terdaftar resmi di Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma’ruf Amin, kedepannya bisa bekerja sama dan saling berkoordinasi dengan pihah TKN terkait dengan penegakan hukum. Kita harapkan capres dan cawapres 01, Jokowi-Ma’ruf Amin bisa hadir. Kalau memang padat acaranya kita tetap jalan”, harapnya.
Selain itu saya usul dapat kita bentuk berupa yayasan sehingga bisa menghidupkan dan menggerakan roda organisasi ini, tambah Tampubolon. (***)