Baznas Kabupaten Lumajang Berikan Bantuan Kepada Korban Kebakaran Pasar Dan Tanah Longsor Pronojiwo

  • Whatsapp

LUMAJANG.beritalima.com- Sekitar 56 orang korban kebakaran pelaku usaha pasar Pronojiwo dan 2 orang korban bencana alam tanah longsor desa Tamanayu menerima bantuan dari Baznas kabupaten Lumajang. Bantuan diserahkan Bupati Lumajang, H Thoriqul Haq M ML (cak Thoriq), penyerahan bantuan dilaksanakan di kantor Kecamatan Pronojiwo, kabupaten Lumajang, Rabo (28/11/2018).

Dalam kesempatan ini, Cak Thoriq menyampaikan, bahwa bantuan itu dari Baznas Kabupaten Lumajang, yang berasal dari zakat umat, terutama dari PNS, TNI maupun Polri.
“Bantuan yang di berikan besarnya tergantung dari kerugian masing – masing. Semoga bantuan yang sudah diberikan bermanfaat bagi saudara semuanya”, ujar cak Thoriq.

Masih kata cak Thoriq, “Dalam hal ini saya menegaskan kembali, bahwa program Pemerintah Kabupaten Lumajang yang sudah bisa dinikmati masyarakat saat ini, adalah ibu melahirkan gratis. Sedangkan untuk program program lainnya, akan segera terealisasi pada 2019 mendatang”, jelas cak Thoriq.

Wakil Ketua Basnaz Kabupaten Lumajang, H. Karmad, melaporkan, bahwa jumlah undangan Kurang lebih sekitar 58 orang terdiri dari, korban kebakaran pasar Pronojiwo dan korban bencana alam Tanah longsor yang ada di Tamanayu. (Jwo)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *