PACITAN, beritalima.com|
PAN menyampaikan pernyataan tegas untuk kembali membuat biru dan mengambil kursi di DPRD Pacitan yang sempat dipinjam partai lain. Pernyataan tersebut sebagaimana disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPD PAN Pacitan, H. Suli Da’im, SM.,S.Pd.MM, usai menyerahkan dokumen persyaratan bakal calon anggota legislatif pada pemilu 2024 di KPUD Pacitan.
Suli Da’im yang juga Wakil Ketua DPW PAN Provinsi Jatim tesebut mengatakan, bila PAN ini adalah partai yang terbuka bagi siapapun untuk berkhidmat membersamai Rakyat dan membantu rakyat.
“Hari ini kita pakai sarung dan baju taqwa yang menjadi ciri khas daerah, ini merupakan salah satu wujud kita untuk menunjukkan pada rakyat bahwa kami ini juga bagian dari warga masyarakat. Berpakaian sarung dan kopiah salah bentuk yang menjadi tanggung jawab kami dalam membersamai rakyat,” terang mantan anggota DPRD provinsi Jatim tiga periode tersebut.
“Kita (PAN) datang ke Pacitan untuk kembali “membirukan” Pacitan di pemilu 2024,” ujar Kang Suli yang disambut pekik PAN dua belas Pas Bantu Rakyat oleh bacaleg PAN yang turut hadir ke gedung KPU, Jumat (12-05-2023).
Secara lugas politisi senior PAN tersebut mengungkapkan, bahwa selama ini Kabupaten Pacitan jauh tertinggal dari kabupaten /kota lainnya di Provinsi Jatim.
Itu yang membuat jajaran partai pemenang pemilu tersebut berpikir keras untuk mencari cara agar bisa mengambil kursi partai yang ada, dengan menempatkan calon milenial dan caleg petarung untuk melakukan pendekatan pada masyarakat.
“Ini yang membuat kami fokus untuk kembali mengangkat semua potensi atau sumber daya yang ada di Kabupaten Pacitan,” pungkasnya.(Yul)