TUBAN, beritalima.com | Tim Tenis Lapangan Beregu Putri Surabaya akhirnya berhasil melaju ke Babak Final di Kejuaraan Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) Jatim VI 2019. Dalam laga semifinal yang digelar di lapangan Tennis Kabupaten Tuban Senin, 8 Juli 2019 siang tadi berhasil menundukkan Tim Kabupaten Malang dengan skor 2-0.
Partai pertama Petennis muda Surabaya Novulan Andyani berhasil mengalahkan Alia melalui super Tie Break dan Skor, 7-5, 3-6, 3-1. Kemenangan Novulan di susul rekannya Dika yang tampil di partai kedua menang mudah atasMelvya dengan skor 6-2, 6-2. Atas keberhasilan tim putri tersebut Ketua PELTI Surabaya Ruliarsa mengaku bersyukur atas keberhasilan anak didiknya tersebut dan ia optimis kalo tim putrinya bakal meraih medali Emas “Alhamdullilah tim putri kita masuk Final.
Insya Allah anak-2 bisa raih medali emas nanti”ujar Ruli. Tspi sayang kesuksesan tim putri tidak diikuti oleh tim Putranya. Dalam laga delapan besar Tim Putra Surabaya digulung Kota Kediri dengan Skor 2-0.”Sejak awal sudah saya katakan kalau kita ketemu Sampang Atau Kediri dibabak Delapan Besar maka berat untuk bisa lolos di babak selanjutnya” tambahnya.
Kini tim putri Surabaya masih menunggu lawan yang akan dihadapi nanti yang saat ini sedang berlangsung antara Jember ketemu Kediri. (ryn)