Berikut 5 Menu yang dihidangkan saat Resepsi hari Rabu tanggal 8 November 2017 merupakan hari yang bahagia untuk keluarga Pak Presiden Jokowi pasalnya putri keduanya, Kahiyang Ayu resmi menikah dengan Bobby Nasution. Pernikahan Kahiyang dan Bobby dilangsungkan di gedung milik keluarga besar Pak Presiden Jokowi yaitu Gedung Graha Saba Buana Surakarta.
Acara pernikahan kahiyang ayu sendiri dibagi menjadi akad nikah yang dilangsungkan pada pagi hari dan dilanjutkan dengan resepsi pernikahan pada siang hari dan malam hari. Resepsi dilaksanakan dalam dua waktu mengingat daya tampung gedung yang hanya menampung sekitar 2.000 orang saja sedangkan tamu yang diundang oleh kedua mempelai beserta keluarganya berkisar 8.000 orang.
Dalam sebuah acara resepsi pernikahan pastinya terdapat beberapa menu hidangan makanan yang dihidangkan untuk menjamu para tamu undangan tak terkecuali pada resepsi pernikahan Kahiyang ini. Hidangan makanan yang dihidangkan berasal dari catering Chili Pari yang notabene usaha catering milik putra pertama Pak Presiden Jokowi, Gibran.
Catering Chili Pari menyediakan 5 menu hidangan di resepsi pernikahan Kahiyang dan Bobby yaitu :
Sate Kere
Seperti yang kita ketahui sate kere merupakan makanan favorit dari keluarga besar Pak Presiden Jokowi sehingga tidak ketinggalan untuk disajikan sebagai menu hidangan. Sate kere terbuat dari bahan yang sederhana yaitu tempe, tempe gembus (ampas dari saringan tahu), dan jeroan. Selanjutnya sate kere dibakar selayaknya sate pada umumnya dan diberi bumbu sambal kacang. Sate kere sangat menggugah selera.
Cabuk Rambak
Cabuk rambak merupakan makanan khas solo yang dikategorikan ke dalam makanan sela (bukan merupakan makanan berat). Cabuk rambak terbuat dari irisan ketupat tipis-tipis, kerupuk karak (kerupuk yang terbuat dari nasi kering yang telah diberi bleng) dan disiram dengan saus wijen yang telah dicampuri kemiri. Cabuk rambak disajikan bukan di atas piring melainkan dengan dipincuk menggunakan daun pisang.
Tengkleng
Tengkleng juga merupakan makanan khas solo lainnya. Tengkleng terbuat dari daging kambing. Dahulu kala makanan ini hanya disajikan untuk kalangan bangsawan dan kaum Belanda saja namun sekarang semua orang bisa menikmati makanan tengkleng ini. Sekilas tengkleng hampir mirip dengan gulai kambing namun kuah tengkleng lebih encer dan disajikan dengan kuah yang sedikit.
Ledre
Nama ledre cukup unik dan banyak yang belum mengetahui mengenai makanan ini. Ledre merupakan sejenis kue ringan dengan bentuk gulungan seperti roll, astor atau kue semprong. Panjang ledre biasanya berkisar 20 cm dengan diameter 1,5 cm. Warnanya cokelat dan bercita rasa tinggi dengan aroma pisang.
Gudeg
Gudeg merupakan khas Yogyakarta dan Jawa Tengah yang terbuat dari nangka muda yang diberi santan. Gudeg akan terasa nikmat jika dimasak sangat lama. Gudeg disajikan bersama seporsi nasi hangat yang dilengkapi dengan suiran ayam kampong, telur, tahu dan sambal krecek yang disiram dengan kuah santan.