Berinovasi, SMPN 1 Klabang Bondowoso Laksanakan Pembelajaran Lewat Radio FM Sekolah

  • Whatsapp


BONDOWOSO, beritalima.com – Ditengah pandemi covid-19 yang melanda seluruh dunia. Dunia pendidikan harus memutar otak untuk melaksanakan sistem belajar mengajar baik itu secara daring, maupun online. 


Salah satu sekolah di Bondowoso SMP Negeri 1 Klabang berinovasi dengan melakukan pembelajaran lewat Radio FM milik sekolah yang sengaja diciptakan untuk mempermudah sistem belajar mengajar. 

Bacaan Lainnya


Hariyanto saat di temui kebetulan studio mini sedang siaran Radio Esklasa Fm 102,1 -Educatin Broadcasting Radio, tampak dalam studio Adelia dan Habibi membawa acara umum. Kamis (27/08/2020).


Menurutnya pada minggu ke 4 untuk pembelajaran via Radio sementara di isi dengan acara umum.

“Kalau minggu ke 1 pembelajaran via Radio Fm di laksanakan pada kelas 7,minggu ke 2 kelas 8 dan minggu ke 3 kelas 9,”terang KS SMPN Klabang Haryono.


Dia menjelaskan, untuk siswa yang aktif membawa acara di studio di antaranya, Adelia Lestari, Yudis Noviana, Moh. Sultan Habibi N. P.,Umro Nuraini, Yuli Sofiyati, Siti Wulandari, di samping salah satu Guru yang memberikan mata pelajaran, tanya jawab dan diskusi antara guru dan murid via Radio juga tersedia.


“Meskipun setiap murid ada di rumah masing masing, karena frekwensi sudah di paten di handphone masing masing siswa,apalagi dana untuk pembelajaran lewat Radio sangat irit,”terangnya.


Kata dia, belajar Belajar hal ini juga sangat penting untuk di tambah ekstrakurikuler jurnalistik merupakan pelajaran penting di sekolah, bahkan 2 siswa lulusan Tahun 2019 kemarin sudah membawa sertifikat jurnalistik yang di tanda tangani dirinya sebagai kepala sekolah, karena kegiatan jurnalistik bukan hal asing bagi para siswa-siswi SMP negeri 1 Klabang.


“Dengan begitu semuanya tampak lancar lancar saja,hal ini untuk pembelajaran via radio sudah berjalan semnjak april 2020,”pungkasnya. (*/Rois)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait