BONDOWOSO, beritalima.com – Salah satu putri terbaik desa Jambiwungu membawa nama harum nama Bondowoso di kancah Internasional dalam kejuaraan internasional Pancak Silat championship di Bali jum’at (24/01).
Citra Ayu Lestari putri dari pasangan suami istri Samsul Arifin dan Sitti Nurkhasanah rt 02 rwa 01 desa Jambiwungu ini meraih juara 1 bersama Perguruan Elang Putih Bondowoso.
Citra panggilan akrabnya membawa tropi kejuaraan internasional Pancak Silat championship yang bertempat Nangun Sat Kurthi Luka Bali.
Kepala desa Jambiwungu Holik kepada sejumlah wartawan mengaku bangga atas prestasi yang diraih Citra Ayu Lestari saat mengikuti kejuaraan Pancak Silat di Bali dengan membawa pulang Tropi juara 1.
“Tentunya kami sangat bangga dengan raihan Citra yang sudah membawa harum khususnya Dasa Jambiwungu terlebih lagi Perguruan Elang Putih Bondowoso,” ungkapnya Sabtu (25/01) saat ditemuin di kediamannya.
Masih kata Holik, dirinya berharap apa yang sudah diraih Citra saat ini tidak berbangga diri dengan prestasi yang sudah dirinya capai. Melainkan sebagai cambuk semangat untuk meraih kejuaraan-kejuaraan yang lebih tinggi lagi.
“Prestasi ini sebagai bentuk semangat baru untuk lebih giat terus berlatih agar kedepannya bisa lebih banyak lagi mendapatkan prestasi dimasa yang akan datang,” pungkasnya. (*/Rois)