SURABAYA, beritalima.com | Kedatangan KRI Bima Suci yang membawa 85 Taruna-Taruni Akademi Angkatan Laut (AAL) Tingkat lll Angkatan ke-67 yang tergabung dalam Satuan Tugas Kartika Jala Krida (Satgas KJK) tahun 2020 berlabuh dan disambut di Dermaga TNI-AL Caligi Ds. Batu Menyan Kec. Teluk Pandan Pesawaran, Lampung, Sabtu (3/10).
KRI Bima Suci-945 yang sandar di dermaga sekitar pukul 10.00 Wib ini, membawa 42 taruna Korps Pelaut, 14 Korps Teknik, 15 Korps Elektronika dan 16 orang Korps Suplai.
Komandan Satgas KJK 2020, Letkol Laut (P) Waluyo, SH, M.TR. Hanla dan Palaklat Letkol Laut (P) Aris Dianto, M.Han disambut pejabat sipil dan militer di Lampung.
Tampak hadir Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Drs. Intizam mewakili Gubernur Lampung, Walikota Bandar Lampung diwakili Kesbangpol, Wadirpolair, Danlanal Lampung, Danrem, Danlanud, Danbrigif 4 Mar/BS, Wadan Brigif 4 Mar/BS serta undangan militer dan sipil lainnya.
Usai upacara penyambutan, Dansatgas, Palaklat dan perwakilan Taruna-Taruni melaksabakan Courtesy Call kepada Gubernur Lampung, Kapolda, Walikota dan pejabat daerah lainnya.