BLK Goal Akan dibuka Dengan Tiga Jurusan Pelatihan

  • Whatsapp

JAILOLO,BeritaLima.com– Balai Latihan Tenaga Kerja(BLK)yang terletak di Desa Goal Kecamatan Sahu Timur direncanakan bakal menggelar pelatihan tenaga kerja bulan Juli nanti,,bagi calon tenaga kerja.Sekitar tiga jurusan yang dipersiapkan.Diantaranya jurusan kecantikan,isntalasi listrik dan jurusan audia visual.

Kepala UPT BLK Goal Kecamatan Sahu Timur Alexsius Seleky mengungkapkan,dari tiga jurusan yang disiapkan tersebut,masing-masing jurusan terdiri dari 16 orang,yang bakal menjalani pelatihan selama  sebulan, di BLK yang telah menyiapkan tenaga instruktur baik lokal maupun dari luar daerah.

Sejumlah tenaga kerja yang bakal dibekali melalui pelatihan tersebut,kata dia,selain diberikan uang saku pengganti uang transpor, dan uang makan,juga bakal mendapat sertifikat.Dimana peserta yanag nantinya dinilai memiliki keterampilan yang mumpuni,bakal dikirim mengikuti kursus berjenjang di BLK Kota  Ternate.

” Beberapa waktu yang lalu juga ada 5  orang yang kami kirim mengikuti kursus di BLK Ternate.Diantaranya jurusan perbaikan HP,mesin bubut dan las strom,”sebutnya.

Dia berharap dengan mengikuti pelatihan tenaga kerja melalui BLK tersebut,bisa menjadikan pengalaman keterampilan guna dikembangkan dilapangan guna memulai usaha wiraswasta di halbar.

Sementara itu,Kadisnakertrans Halbar,Justinus Rahailwarin yang dikonfermasi wartawan terkait adanya pemutusan jaringan instalasi listrik di BLK Goal mengaku pemutusan jaringan oleh PLN dengan alasan tunggakan pembayaran rekening listrik bakal ditindak lanjuti oleh pihaknya.

“Nanti akan kita selesaikan,karena akan ada pelatihan bagi tenaga kerja,”singkat Justinus usai menggelar rapat diruang Sekda beberapa waktu yang lalu.(Ay)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait