BNNK Sumbawa Barat Sosialisasi ke Tingkat Pelajar Tentang Bahayanya Narkoba

  • Whatsapp

Sumbawa Barat NTB, beritalima.com _

Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Sumbawa Barat sosialisasi ke tingkat pelajar di Kecamatan Sekongkang, Kabupaten Sumbawa Barat dengan pajangan gambar jenis Narkotika dari golongan 1,2 Dan 3 Sekaligus sosialisasikan tentang tes urin mandiri,(22/1/2019)

Kepala Badan Narkotika Nasional Kabupaten Sumbawa Barat AKBP Huri Nugroho S.H S.ik. Melalui kepala seksi Pencegahan dan pemberdayaan masyarakat (P2M) Zakaria menyampaikan kepada awak media BNNK Sumbawa Barat memberikan sosialisasi ke tingkat pelajar SMP dan SMA di Kecamatan Sekongkang Kabupaten Sumbawa Barat dengan membagikan tulisan dan gambar jenis Narkoba dari golongan 1,2 dan 3.

Program sosialisasi tes urin mandiri ini di sambut baik oleh Kepala sekolah dan para guru SMA Negeri di Kecamatan Sekongkang,”tes urin mandiri adalah pihak sekolah yang menyiapkan Alat test Urinenya yang bekerjasama dengan Komite /orang tua Siswa dalam pengadaan alat tersebut “Kata jek nama panggilannya.

Harapan dari pihak Bnnk Sumbawa Barat dengan sosialisasi ini guna Pencegahan dari menyalahgunakan obat terlarang selain Narkoba seperti tramadol dan sejenisnya yang mengakibatkan tidak sadarkan diri sehingga harapan dan impian generasi muda hilang,STOP NARKOBA.(B5.Rozak)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *