Bocor, Proyek SPAM di Sampang Tak Dapat Difungsikan

  • Whatsapp

Sampang, beritaLima.com – Pembangunan Sistem Penyedia Air Minum (SPAM) yang dulunya dibangun oleh Dinas PU Cinta Karya dan Tata Ruang (Cikatarung) pada tahun anggaran 2016 kemarin kini dikeluhkan warga, lantaran SPAM tersebut bocor dan tak dapat difungsikan, Kamis (09/02/2017).

Pasalnya, SPAM yang berlokasi di Dusun Rangtonas, Desa Banyumas, Kecamatan Sampang, Kabupaten Sampang sudah mengalami kebocoran sejak awal jadi. Namun, hingga saat ini hal tersebut belum mendapat pembenahan dari pihak kontraktor atau Dinas terkait meski proyek tersebut masih dalam masa pemeliharaan.

Pantauan beritaLima.com, dari Koordinator Lapangan (Korlap) LSM Generasi Peduli Negeri (GPN) Shahidi , sekaligus warga setempat mengatakan, dirinya menyayangkan adanya pembangunan tersebut, menurutnya pembangunan tersebut percuma karena tidak ada dampak positif bagi masyarakat.

“percuma mas ada tandon, karena meskipun ada bocor dan warga setempat tak dapat menikmati hasil pembangunan yang menggunakan uang pemerintah tersebut” katanya.

Disampaikan Sahidi “ini menurut saya hanya tipu daya dan menguntungkan sepihak, hal seperti inilah yang disebut kegagalan bangunan, yang mana uang pemerintah hanya terbuang sia-sia” jelas aktivis muda asal sampang tersebut.

“hal ini perlu mendapat tindakan tegas dari kalangan penegak hukum, karena saya rasa ini adalah hal yang sengaja, pihak dinas mestinya mengetahui hal ini dari proses PHO kemarin” tuntasnya.

Sementara mantan Kepala Dinas PU Cikatarung Kabupaten Sampang selaku penanggung jawab dalam proses serah terima proyek tersebut, belum ada tanggapan saat di hubungi (Via Seluler).

“berita ini perlu kejelasan dari mantan Kadis PU Cikatarung selaku penanggung jawab dalam proses serah terima pada tahun kemarin”

(Adie)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *