JAKARTA, beritalima.com – Ketua Umum Badan Pengurus Pusat (BPP) Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (Gapensi) periode 2014-2019 Iskandar Z Hartawi kembali mencalonkan sebagai Calon Ketua Umum pada Munassus Gapensi XIV, Rabu (13/3/2019) di Hotel Sultan, Jakarta.
Dikatakan Andi Rukman, Ketua Panitia Penyelenggara Munassus Gapensi XIV tahun 2019 yang dihadiri oleh BPD dan BPC Gapensi seluruh Indonesia. Andi menyatakan bahwa Munassus Gapensi dilaksanakan atas inisiatif anggota tanpa mengharapkan sumbangan. Ditambahkan Andi, calon ketua umum Gapensi terdiri dari dua orang yakni Ahmad Hanafiah dan incumbent Iskandar Z. Hartawi. Dan dalamn memilih ketua umum, kata Andi harus memperhatikan persahabatan dan persaudaraan.
“Tujuan Munassus Gapensi adalah untuk penyempurnaan AD/ART karena sudah dianggap tidak sesuai dengan kekinian. Oleh karena itu Gapensi sebagai organisasi tertua hingga sekarang ini tidak seperti dulu belum memiliki badan hukum akan tetapi sudah memiliki badan dan SK dari Menkumham,” terangnya.
Lebih lanjut diungkapkan Yacob Yenu, Ketua BPC Gapensi Manokwari, memberi apresiasi kepada Iskandar Z. Hartawi yang telah memimpin Gapensi selama lima tahun dan memberi dampak pembangunan di Papua Barat terutama di Manokwari. Oleh karena itu menurutnya dari tanah Papua Barat ke Jakarta untuk memilih Gapensi sebagai organisasi tertua di Indonesia.
“Saya tetap memilih Iskandar Z. Hartawi, tidak peduli apa kata orang untuk memilih salah satu calon ketua umum meskipun ada dua kandidat yang diusung,” ungkapnya.
Dijelaskan Yacob, selama Gapensi di pimpin Iskandar, menurutnya sangat terasa sentuhan dari BPP Gapensi baik untuk Papua maupun Papua Barat. Sementara di Papua. Namun dalam harapannya ia akan memilih figur yang baik dan dekat dengan pemerintah. ddm