KEDIRI, beritalima.com | BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) mengerahkan semua sumber dayanya untuk mendukung stake holder dalam menghadapi dampak pandemi Covid-19.
Salah satu bentuknya adalah menyelenggarakan kegiatan promotif dan preventif untuk membantu Rumah Sakit Pusat Layanan Kecelakaan Kerja (PLKK) melaksanakan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) dengan memberikan Alat Pelindung Diri (APD).
Kegiatan promotif preventif ini dilaksanakan BPJAMSOSTEK Kediri dengan memberikan 40 paket APD lengkap yang terdiri dari baju APD, face shield, kacamata google, masker medis, sarung tangan serta sepatu boot anti air kepada RSU Muhammadiyah Ahmad Dahlan Kediri dan RSU HVA Toeloengredjo Kediri.
Bantuan diserahkan langsung oleh Kepala BPJAMSOSTEK Kediri, Agus Suprihadi, Selasa (19/5/2020). Dalam kegiatan ini Agus mengatakan, pemberian bantuan ini sebagai wujud komitmen BPJAMSOSTEK dalam upaya membantu memutus rantai persebaran Covid-19.
“Semoga apa yang kami lakukan dapat membantu peran dari tenaga medis. Dan harapan kami, situasi ini dapat cepat teratasi agar perekonomian dapat berjalan lacar kembali,” ucap Agus (Ganefo)
Teks Foto: Kepala BPJAMSOSTEK Kediri, Agus Suprihadi, saat menyerahkan bantuan paket APD lengkap kepada RSU Muhammadiyah Ahmad Dahlan Kediri (foto kiri), dan kepada RSU HVA Toeloengredjo Kediri (foto kanan), Selasa (19/5/2020).