Hal tersebut disampaikan Walikota H. Ramlan Nurmatias , SH, saat hadir pada acara pemeriksaan kesehatan gratis dan senam bersama BPJS, Jum’at (29/7) pagi di halaman Balaikota Gulai Bancah. “Mencegah lebih baik dari mengobati”, ungkap Ramlan. Menurutnya dengan melakukan pemeneriksaan dini maka penanganan dan pencegahan juga akan cepat dilakukan.
Sementara kepala BPJS Kesehatan Kota Bukittinggi, Drs. Sjahjadi MM., mengatakan senam sehat dan pemeriksaan IVA-Pap Smear tersebut merupakan upaya yang dilakukan BPJS dalam meningkatkan kualitas kesehatan peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN). Ia berharap dengan pemeriksaan tersebut, dapat memberikan gambaran sejak dini tentang resiko kanker leher rahim sebagai kanker yang memiliki jumlah kasus tertinggi kedua setelah kanker payudara.
“Kita berharap melalui peningkatan cakupan skirining dini kanker leher rahim melalui pemeriksaan IVA dan Pap Smear, maka akan mampu mencegah peningkatan angka kesakitan kanker di masa mendatang”, terangnya.
Senam sehat dan pemeriksaan kesehatan gratis diselenggarakan serentak di seluruh Indonesia. Secara nasional, BPJS menargetkan pemeriksaan IVA diikuti 27.000 peserta dan pap smear diikuti 10.275 peserta. Pencapaian terget tersebut akan tercatat dalam rekor MURI sebagai pemeriksaan dengan jumlah peserta terbanyak.
Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh SKPD di lingkungan Pemko Bukittinggi. Sjahjadi juga mengucapkan terima kasih kepada Walikota Bukittinggi atas dukungannya dalam melancarkan pelaksanaan program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) di kota sanjai ini.