SURABAYA, Beritalima.com-
Bulan suci Ramadhan adalah bulan paling berkah, puluhan juta manusia beragama Islam, berbondong-bondong mencari pahala sebanyak-banyaknya, karena di bulan suci Ramadhan, perbuatan baik akan mendapatkan pahala berlipat-lipat.
Jika biasanya, kerap kita jumpai di jalan-jalan berbagai kelompok masyarakat, lembaga pendidikan, instansi ataupun perorangan membagikan takjil gratis, sangat berbeda dengan yang dilakukan oleh Universitas Negeri Surabaya (Unesa) ini.
Di pintu gerbang kampus 2 Lidah Wetan, kantor Rektorat Unesa, sepanjang jalan, baik disamping kiri maupun kanan, juga di sepanjang halaman dan taman, dipenuhi oleh ribuan orang yang antri untuk mendapatkan menu buka puasa, dari takjil, minuman dan makanan, lengkap secara gratis.
Kegiatan Bukber (Buka Puasa Bareng) ini menjadi agenda tahunan. Bedanya, jika sebelumnya dibagikan takjil gratis, di bulan Ramadhan 1445 Hijriah ini, ada menu khusus Bukber dengan porsi 2.500.
Antrian panjang dipenuhi oleh sebagian besar mahasiswa yang tinggal di rumah kos, masyarakat sekitar, tukang Ojol, dan siapapun yang lewat dan berniat ingin menikmati Bukber sajian Unesa, dipersilahkan.
Tidak ada desak-desakan, tidak ada kupon khusus, tidak memandang status, siapapun yang ingin Bukber, boleh antri dan menikmati menu yang bergizi lengkap, ada buah, minuman manis yang segar dan juga kue basah yang lezat.
Wartawan Beritalima.com bersama HKS-News.com serta teman-teman media yang kebetulan usai menghadiri acara presscon di Unesa, ikut antri untuk berkumpul bersama.
Salah satu mahasiswa semester 4 dari prodi Pendidikan Teknologi Unesa, bersama rekan mahasiswa dari berbagai daerah di seluruh wilayah Indonesia. Mulai Papua, NTB, NTT, Bali, Kalimantan, Sulawesi, Sumatera, tumplek blek di halaman kampus Unesa.
Keseruan tersebut juga dibarengi dengan alunan musik keroncong yang dibawakan oleh mahasiswa Unesa, menyenandungkan lagu-lagu bertema religi, sungguh menampakkan pemandangan yang menyejukkan hati.
Seperti pengakuan Anisa, mahasiswa teknologi pendidikan semester 4. Bersama rekan sesama mahasiswa sesama Prodi maupun dari fakultas lain mengakui, bahwa kegiatan Bukber ini merupakan anugerah.
“Dengan adanya Bukber di Unesa ini, Alhamdulillah bisa mengurangi anggaran. Menunya sehat, Alhamdulillah rasanya juga sangat nikmat. Kita sangat terbantu banget, terutama karena sebagian besar yang ikut Bukber ini adalah anak kos. Jika sehari-hari kan biasanya beli, dengan adanya Bukber ini kita nggak keluar duit,” terangnya.
Gadis cantik berhijab yang selalu tersenyum ceria ini menuturkan,
dengan adanya bagi-bagi takjil dan Bukber gratis ini dia bersama teman-temannya terbantu banget. Bahkan Anisa dan rekan-rekan mahasiswa berharap, acara Bukber dan bagi-bagi takjil gratis ini nantinya bisa menjadi agenda tahunan di setiap datangnya bulan suci Ramadhan.(Yul)