BUMN dan Kodam Akan Bedah Rumah Veteran

  • Whatsapp

ACEH,Beritalima – Perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) bersama Kodam Iskandar Muda akan: melaksanakan program bedah Rumah Tak Layak Huni (RTLH) untuk para Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Aceh.

Hal itu disampaikan Panglima Kodam Iskandar Muda, Mayjen TNI Tatang Sulaiman saat menerima audiensi dengan Perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN), diantaranya yaitu dari PT. Inalum, PTPN 1 dan PT. Pos Indonesia di ruangan VIP Makodam Iskandar Muda, Senin (20/2/17) pagi.

“Tak hanya bedah Rumah untuk para Vetran, BUMN juga akan menggelar pasar murah, BUMN mengajar, Pertukaran siswa mengenal nusantara, pembinaan mantan atlet KONI, dan lain-lain,” kata jendral bintang dua ini .

“Ada sekitar seribu lebih veteran di Aceh, ada yang rumahnya dari kayu dan lantainya tanah. Bahkan ada yang MCK nya di luar, padahal mereka sudah berusia lanjut semuanya,” kata Mayjen TNI Tatang Sulaiman.

Untuk itu, Pangdam menyambut baik program-program sosial kemasyarakatan yang dilakukan dari perusahaan BUMN. dan  Kodam Iskandar Muda siap bekerjasama untuk membangun masyarakat Aceh,” ungkap Pangdam Iskandar Muda saat menerima audiensi dengan BUMN.

Hadir dalam audiensi tersebut, Kapendam Iskandar Muda, Letnan Kolonel Kav Rusdi SIP, Kababinminvencaddam Kolonel Inf Lilik Sutikna,Eastern,JN Eastern,GM CSR PT. Inalum Bpk Nugraha dan staf, FP.BL PT. Pos Indonesia Bpk Rahmat Hidayat dan juga beberapa staf direksi PTPN 1.

​Panglima Kodam Iskandar Mayjen TNI Tatang Sulaiman, saat menerima audensi dengan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) diantaranya yaitu dari PT. Inalum, PTPN 1 dan PT. Pos Indonesia diruang tamu VIP Kodam Iskandar Muda.

Dalam Audensi tersebut GM CSR PT. Inalum Nugraha menyampaikan pihak BUMN mengajak bekerja sama dengan Kodam Iskandar Muda untuk membedah rumah para Veteran di Aceh, khususnya Rumah Tidak Layak Huni (RLTH).

Ia juga memaparkan program-program sosial kemasyarakatan yang secara rutin dilaksanakan oleh perusahaan milik Negara itu diantaranya, Bedah rumah, pasar murah, BUMN mengajar, Pertukaran siswa mengenal nusantara, pembinaan mantan atlet KONI, dan lain-lain.

Program bedah rumah veteran yang tidak layak huni ini menjadi program pertama yang akan dikerjakan bersama-sama dengan Kodam IM, hal ini bertujuan agar program tersebut tepat sasaran dan diberikan kepada yang berhak, karena Kodam memiliki data-data para Veteran.

Sementara, Pangdam Iskandar Muda menyambut baik kerjasama dalam program tersebut. Menurutnya, masih banyak veteran di provinsi Aceh ini yang tinggal di rumah yang tidak layak huni.

“Ada sekitar seribu lebih veteran di Aceh, ada yang rumahnya dari kayu dan lantainya tanah. Bahkan ada yang MCK nya di luar, padahal mereka sudah berusia lanjut semuanya,” kata jendral bintang dua ini.

Program bedah rumah veteran yang tidak layak huni ini menjadi program pertama yang akan dikerjakan bersama-sama dengan Kodam IM, hal ini bertujuan agar program tersebut tepat sasaran dan diberikan kepada yang berhak, karena Kodam memiliki data-data para Veteran,” kata Nugraha.

Sementara, Pangdam Iskandar Muda menyambut baik kerjasama dalam program tersebut. Menurutnya, masih banyak veteran di provinsi Aceh ini yang tinggal di rumah yang tidak layak huni.

Pangdam menyampaikan, masih banyak rumah veteran khususnya di Provinsi Aceh yang rumahnya dari kayu dan lantainya tanah, bahkan masih ada tempat Mandi Cuci Kakus (MCK) yang diluar.

“ Program ini sangat mendukung untuk meningkatkan kualitas hidup dan kesehatan, serta menggambarkan kepedulikan TNI kepada para Veteran,” kata orang nomor satu di Kodam Iskandar Muda.

Turut hadir dalam Audensi tersebut, Kapendam Iskandar Muda, Letnan Kolonel Kav Rusdi SIP, Kababinminvencaddam Kolonel Lilik Sutikna, Waaster ​​Kasdam IM Letkol Inf Hasandi Lubis, eastern,GM CSR PT. Inalum Bpk Nugraha dan staf, FP.BL PT. Pos Indonesia Rahmat Hidayat dan juga beberapa staf direksi PTPN 1.”(Aa79)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *