JAILOLO, beritalima.net – Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (Paud) kabupaten Halmahera Barat (Halbar), Provinsi Maluku Utara, Joula Adeleida, yang merupakan Isteri Bupati Halbar Danny Missy ini mendapat penghargaan HIMPAUDi Award atas dedikasihnya, dalam membina Guru PAUD di Halbar.
Penghargaan diberikan saat acara Apresiasi Kompetensi Pendidik PAUD dengan tema “Aku Minum Air, Aku Sehat” dan sekaligus dirangkaikan Seminar Internasional, di Hotel Grand Cempaka, Jakarta Pusat, Kamis (5/10/2017).
Isteri Bupati Halbar Danny Missy, menerima penghargaan HIMPAUDi Award tahun 2017 ini, langsung diberikan oleh Ketua Umum HIMPAUDi Prof. Dr. Ir. Netti Herawati, M.Si, yang bekerja sama Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).
Kadis Pendidikan Halbar Soni Balatjai kepada wartawan, Mengatakan, atas penghargaan yang diperoleh Bunda PAUD Halbar ini patut di syukuri karena 103 PAUD di kabupaten Halmahera Barat semakin maju dan berkualitas, dan akan di targetkan penambahan 3 PAUD. Sehingga ditotalkan sebanyak 106 PAUD.
Sonny berharap, penghargaan ini menjadi motivasi kepada Pemkab Halbar, serta guru dan staikholder pendidikan untuk dapat bergerak bersama dalam menyiapkan generasi dari sejak usia dini. Sehingga kedepan dapat berkompitisi dan berkarakter baik di tahun 2045 mendatang. Karena di tahun itu adalah era bonus demokrafi dan mereka itulah generasinya,”pintanya. (ssd)