Bima NTB, beritalima.com
Bupati Bima, Hj Indah Dhamayanti Putri, bersama rombongan menghadiri acara silaturahmi sekaligus blusukan dengan warga Dusun Tolonggeru Desa Monggo Kecamatan Madapangga, acara yang berlokasi di lapangan bola mini dusun setempat. dihadiri anggota DPRD Kota Bima Dapil I, para Asisten, Kadis, Kabag, Kepolisian Resort Bima, Camat Madapangga beserta Muspika, Kepala Desa (Kades) di Kecamatan Madapangga. Kepala Desa (Kades) Monggo, Mayor Abdul Majid, mengapresiasi kehadiran Bupati dan rombongan. Dia menyampaikan rencana usulan pembangunan Embung La Bangke berlokasi di Dusun Tolonggeru. Pembangunan Embung ini satu di antara target masa kepemimpinannya. Diakuinya, rencana itu berawal dari pertemuan dengan Gubernur bersama Kabid SDA DPU Provinsi NTB beberapa waktu lalu. Menindakalanjuti pertemuan itu, bertemu dengan Bupati Bima pada 13 Oktober 2016 bersama Wakil Bupati, Sekda, dan Kepala Bappeda untuk membahas persiapan rencana pembangunan embung tersebut. “Saat pertemuan itu, Pemerintah Kabupaten Bima merespons baik pembangunan Embung La Bangke,” jelasnya.
Menanggapi Kades, Bupati Bima, Hj Indah Dhamayanti Putri, mengatakan pembangunan Embung La Bangke akan akan dilaksanakan tahun 2018. Warga diminta kesabaran dan doanya agar rencana itu terwujud. Bupati meminta agar masyarakat Madapangga tetap menjaga keamanan dan ketertiban, terutama warga Tolonggeru soal kerukunan antarumat beragama. Selama ini keadaannya rukun dan damai. “Jadikan kerukunan ini sebagai contoh bagi warga masyarakat Kabupaten Bima pada umumnya,” harapnya. Dikatakannya, pemerintah menyadari dukungan rakyat merupakan kekuatan inti dalam menyukseskan pembangunan ke depan. Oleh karena itu, meminta masyarakat agar mendukung program pemerintah. (B5-SUKUR)