Bupati Dany Missy, kunjungi JCH asal Halbar diasrama Haji Sudiang Makassar

  • Whatsapp

JAILOLO,beritaLima.com– Bupati Halbar Dany Missy berkunjung ke asrama haji sudiang Kota Makssar untuk mengunjungi para calon jamaah haji asal halbar yang tergabung dalam Kloter VII bersama dengan jamaah asal kota tikep, Kab.Haltim, dan Kepsul,rabu (10/07/2019)

Bupati Dany, didampingi Oleh Kadis Sosial Hi.Samsuri Madjid dan Tim Kesehatan Dari Halbar mengunjungi para calon haji  untuk memantau perkembangan dan memastikan kondisi terkhir sebelum diberangkatkan ke Madinah, Tak hanya itu Bupati Dany juga menyerahkan Uang Saku kepada Sembilan puluh Calon Jamaah Haji.

Kadis Sosial Samsuri Madjid saat dikonfirmasi via telepon mengatakan bahwa saya bersama Bupati tiba diasrama haji sore tadi langsung melakukan monitoring diruang tempat dimana jamaah calon haji beristirahat.

“kami ingin jamaah calon haji asal Halbar mendapat pelayanan dan fasilitas yang semestinya agar dapat melaksanakan ibadah dengan khusu, untuk itu kami ingin memastikan bahwa semua jamaah dalam kondisi prima dan siap”

Samsuri juga mengatakan agar calon jamaah menyiapkan diri, karena ibadah haji memerlukan fisik yang prima.
“Alhamdulillah JCH asal Halbar dalam Kondisi Baik setelah dilakukan proses pemeriksaan oleh pihak kesehatan asrama haji sudiang”(Ay)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *