Bupati Halbar berterima kasih kepada masyarakat yang sudah berpartisipasi pemilu

  • Whatsapp

JAILOLO, beritaLima.com Bupati Halmahera Barat (Halbar) Danny Missy menyampaikan rasa terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Halbar atas partisipasinya dalam mensusseskan Pemilihan Umum (Pemilu) pada Rabu (17/4) lalu.

Bupati Danny kepada wartawan, Minggu (21/04/2019) menyatakan, pesta demokrasi Pemilihan Presiden (Pilpres) DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten, telah selesai, olehnya diharapkan kepada Masyarakat tidak lagi ikut terlibat dalam riak riakan ataupun mendengarkan isu yang sifatnya profokatif dan akhirnya memecah belah tali persaudaraan yang telah dibina selama ini.”Tugas masyarakat telah selesai saat menyalurkan hak pilih pada 17 April lalu dan saat ini kembalilah melaksanakan aktifitas seperti biasa. Secara pribadi maupun secara institusi Pemerintah Kabupaten Halbar menyampaikan terimakasi kepada seluruh warga halbar, karena telah berpartisipasi menyukseskan Pemilu 2019,”ungkapnya.

Orang nomor satu dilingkup Pemkab Halbar itu menyampaikan, masyarakat harus menjalin dan merawat persatuan, kerukunan dan persaudaraan untuk halbar yang berbudaya, religius dan berintegritas, sehingga perbedaan politik yang terjadi pada Pemilu 17 April lalu tidak lagi dibawa dalam kehidupan sehari-hari.”Masalah politik sudah selesai, saatnya kita kembali merajut tali persaudaraan,”ujarnya. (Ay)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *