Bupati Hendy: Yang Nonton Maroko VS Portugal Luar Biasa, UMKM Berjaya

  • Whatsapp
UMKM Jember meramaikan pesta bola di Alun-Alun (beritalima.com/istimewa)
UMKM Jember meramaikan pesta bola di Alun-Alun (beritalima.com/istimewa)

JEMBER, beritalima.com | Nonton Bareng (Nobar) Piala Dunia antara Maroko dan Portugal, mendapat apresiasi dari Bupati Jember H. Hendy Siswanto.

Kenapa tidak, penonton yang hadir di Alun-Alun Jember sangat luar biasa dan membuat Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) semakin berjaya.

Bacaan Lainnya

“Yang paling bikin senang adalah cuaca malam Minggu yang cerah, dan yang datang sangat luar biasa,” ucap Bupati Hendy saat diwawancara, Sabtu malam (10/12/2022).

Tidak sendirian, Bupati datang dan menyaksikan langsung laga Maroko versus Portugal, bersama Ketua TP-PKK Kabupaten Jember, Hj. Kasih Fajarini.

Bupati juga mengakui, anantusias masyarakat Jember semakin bertambah jika dibandingkan dengan hari-hari sebelumnya.

Terus bertambah dari babak penyisihan grub, 16 besar, hingga 8 besar. Harapannya, penonton lebih banyak lagi hadir di Alun-alun Jember pada saat fase semifinal dan final.

“Dengan ini UMKM semua berjaya. Ini yang membuat kami sangat bahagia sekali,” ulasnya.

Yang jelas, menurut Hendy, dengan adanya kegiatan tersebut, ada nilai positif yang dapat diraih. Semua elemen masyarakat berkumpul sehingga tercipta multiplier effect.

“Ekonomi kerakyatan bangkit, mari bersahabat dengan para UMKM, nikmati jajanannya, serta kritisi produknya. Dengan begitu, UMKM kita semakin lama semakin bisa bersaing,” tandasnya. (Sug)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait