Bupati Kunjungan Wisata Tani Ke Desa Melati II Kecamatan Perbaungan

  • Whatsapp

SERGAI, Beritalima.com | Bupati Sergai Ir H Soekirman bersama rombongan mengunjungi Wisata Tani Ke Desa Melati II Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara.

Kunjungan ini selama dua hari Sabtu dan Minggu(14-15 Desember 2019. berlokasi di Desa Melati II Kecamatan Perbaungan, Sergai.

Adapun titik kumpul Kantor Bupati Sergai di Sei Rampah, rombongan bersama-sama menaiki bus menuju lokasi yang ada di Desa Melati II Kecamatan Perbaungan. setibanya di lokasi langsung di suguhi dengan pemandangan pertanian yang terhampar luas.

Bupati Soekirman beserta rombongan disambut oleh para pemilik Home Stay yang akan membawa pengunjung menginap di rumah mereka.

Dengan biaya yang tidak mahal, fasilitas yang diberikan oleh pemilik Home Stay sangat luar biasa di tambah dengan keramahtamahan pemiliknya itu sendiri.

Dalam kesempatan ini, Bupati Ir H Soekirman mengutarakan bisa kita utamakan Desa Wisata Tani ini merupakan hotel terluas yang ada di Indonesia, bagaimana tidak dengan sekitar enam ribu Kepala Keluarga (KK) bila semua itu di jadikan home stay maka hotel berbintang sekalipun tidak ada yang seperti ini.

Desa Melati II ini merupakan desa terluas di Kabupaten Tanah Bertuah Negeri Beradat, dengan luasnya desa ini, diharapkan dapat menjadi Desa Wisata Tani terbaik dan semakin berkembang sehingga dapat menjadi contoh bagi desa-desa lain yang ada di Sergai. ” Semua tempat adalah tempat wisata dan semua kegiatan adalah atraksi wisata,”kata Bupati Soekirman

Menurut Soekirman, tempat ini akan menjadi satu-satunya wisata desa di Sumatera utara dengan pelayanan yang baik makanan yang baik dan tempat menginap yang nyaman.

“Dengan keramahan pemilik home stay saya merasa seperti berada di rumah saudara sendiri bisa ngobrol dan bercengkrama bersama,”ujarnya

Adapun rute yang dilalui yaitu, rute pertama menuju Panteng Kleset kemudian ke ToJoyo selanjutnya Wisata Petik Jeruk Sendiri di lanjutkan ke peternakan Kambing Etawa

Di lokasi Wisata Tani Panteng Kleset menyediakan berbagai atraksi diantaranya berkeliling lokasi dengan bersepeda, ditambah dengan hijaunya hamparan persawahan menambah keasrian wisata tani Panteng Kleset.

Selanjutnya, rute kedua menuju ToJoyo yang merupakan tempat berbagai macam miniatur candi dan artefak bersejarah yang dapat di gunakan sebagai media pembelajaran yang sangat edukatif,”ucap Soekirman

Lanjut trip ketiga menuju lokasi wisata tani Petik Jeruk Sendiri yang lokasinya tidak terlalu jauh dari lokasi sebelumnya, Wisata ini menjadi daya tarik tersendiri karena biasanya wisata seperti ini hanya di daerah pegunungan saja dan ini ada di kabupaten Sergai.

Selain tempatnya yang strategis ternyata jeruk disini sangat manis dan kualitasnya sangat baik,”ungkapnya

Begitu juga Peternakan Kambing Etawa menjadi lokasi terakhir yang dikunjungi oleh rombongan. Disini wisatawan bisa melihat kambing etawa, juga bisa melihat secara langsung bagaimana cara memerah susu Kambing Etawa yang baik dan steril.

Disamping itu susu kambing juga bisa langsung di minum setelah dilakukan sterilisasi terlebih dahulu dan masih produk lain dari olahan susu kambing ini yaitu sabun pembersih wajah,”ujar Bupati Soekirman

Soekirman menambahkan, Perjalanan Wisata Tani di Desa Melati II ini sangat lengkap dan dapat dijadikan tempat berakhir pekan yang menyenangkan di balik kesibukan ketika bekerja sehari hari. Wisata Tani sangat representatif untuk menjadi paket wisata komplit.

Untuk itu Soekirman mengajak seluruh masyarakat Sergai untuk bersama memajukan wisata Tani ini agar menjadi tempat wisata yang selalu di ingat dan menjadi tempat wisata unggulan di Sergai serta menjadi tempat tujuan wisata di Sumut. ” Semoga Wisata Tani ini manjadi desa wisata terbaik di Indonesia bahkan mancanegara,”Tandas Bupati Soekirman

Dalam kegiatan ini turut hadir Bupati Sergai Ir. H. Soekirman, Wakil Bupati H. Darma Wijaya, Sekdakab Sergai H.M Faisal Hasrimy, AP, MAP,Ketua TP PKK Sergai Ny. Hj. Marliah Soekirman, para Kepala OPD (Budi)

beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *