Bupati Madiun Buka Diklatpim IV 2019

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Bupati Madiun, Jawa Timur, membuka Diklat Kepemimpinan Tingkat IV Angkatan IV pola kemitraan pemerintahan Kabupaten Madiun dengan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Jawa Timur tahun 2019, Jumat 15 Pebruari 2019.

Dalam sambutannya, Bupati Madiun H. Ahmad Dawami, menyampaikan, setelah mengikuti diklat ini, agar kinerja menjadi lebih baik lagi.

“Kemarin kita mendapatkan penilaian SAKIP dengan nilai BB. Sehingga setelah ini dengan kinerja yang lebih baik kita ke depan harus dapatkan nilai AA. Kinerja kita sebagai ASN adalah meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat,” kata H. Ahmad Dawami.

Bupati juga mengharapkan agar peserta diklat untuk selalu meningkatkan jiwa kebersamaan dalam melaksanakan diklat, baik kebersamaan antara panitia diklat, widyaiswara, peserta diklat dan mentor/atasan OPD masing-masing.

“Kita berharap kebersamaan itu untuk mewujudkan visi misi Kabupaten Madiun yang sekarang telah kita sepakati. Karena dalam mencapai visi misi tersebut, kita harus kuatkan kebersamaan,” tuturnya.

Untuk diketahui, diklat kepemimpinan tingkat IV ini diikuti oleh 40 orang ASN di lingkup Pemkab Madiun.

Hadir dalam kegiatan tersebut yakni Wakil Bupati H. Hari Wuryanto, Kepala BKD, Endang, serta kepala OPD masing-masing peserta diklat. (Rohman/Dibyo).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *