Bupati Madiun Resmikan Desa Binaan Imigrasi

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Indonesia yang merupakan salah satu negara penyumbang terbesar tenaga kerja migran di Asia Tenggara. Termasuk dari Kabupaten Madiun, Jawa Timur.

Hal inilah yang membuat Kantor Imigrasi Madiun berinovasi membentuk Desa Binaan, agar dapat meningkatkan pelayananannya kepada para pekerja migran guna mempermudahkan mendapat informasi terkait keimigrasian.

Untuk itu, Desa/Kecamatan Dolopo Kecamatan Dolopo Kabupaten Madiun, didaulat sebagai Desa Binaan, yang kemudian diresmikan Bupati Madiun, H. Ahmad Dawami, Rabu 6 Juli 2022.

Bupati mengapresiasi inovasi Kantor Imigrasi Madiun yang telah memberikan pelayanan yang cepat bagi masyarakat,khususnya Kabupaten Madiun untuk para pekerja migran.

“Saya ucapkan terimakah atas didirikan kegiatan dari pelayanan imigrasi disini. Ini merupakan salah satu bentuk perhatian. Tidak hanya Desa Dolopo, namun seluruh masyarakat se-Kecamatan Dolopo”, ucap H. Ahmad Dawami.

Masyarakat Kabupaten Madiun yang berada di luar negeri, lanjutnya, termasuk tanggung jawab pemerintah daerah hingga desa.

“Mereka pasti sudah memiliki rencana dan mungkin menjadi pilihan terakhir untuk bekerja di luar negeri. Saya berharap ini menjadi rujukan mereka,” tuturnya.

“Saat ini di Dinas Ketenagakerjaan juga ada pelatihan terkait dengan para calon pekerja migran. Harapan saya, dengan adanya pelatihan tersebut para pekerja migran memiliki skil, sehingga keluarlah istilah hujan emas di negeri tetangga, dengan maksud mereka bisa survival di negeri orang,” harapnya. (Dibyo).

H. Ahmad Dawami (kiri) bawah.

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait