Bupati Samsudin : Pelantikan Sekda dilaksanakan sesuai mekanisme

  • Whatsapp

TEMINABUAN, Berita lima.com – Bupati Sorong Selatan (Sorsel), Samsudin Anggiluli, SE menegaskan pelantikan sekda sorong selatan terlaksana setelah melalui proses yang cukup panjang. Yakni dilalui dengan tahapan seleksi terbuka yang dilakukan oleh tim panitia seleksi. Tahapan ini pun sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku, untuk mengisi jabatan pimpinan tinggi pratama yang selama ini kosong dan diisi oleh pelaksana tugas. Hal ini pun sebagaimana diatur dalam Undang-Undang Nomor: 5 Tahun 2014 dan Peraturan Menpan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor: 13 Tahun 2014.

Dirinya pun berpesan agar sekda yang dilantik, Dance Y. Flassy dapat melaksanakan tugas dan tanggungjawab negara ini dengan baik. Selain itu, Bupati Samsudin mengharapkan agar sekda yang dilantik harus diterima oleh semua ASN dan masyarakat di Kabupaten Sorsel. Sebab jabatan pimpinan tinggi pratama tersebut, lanjutnya, merupakan orang pilihan yang sudah mengikuti proses seleksi dengan ketat.

Diakhir sambutanya, bupati Samsudin Anggiluli, SE atas nama pemerintah dan pribadi mengucapkan selamat kepada Dance Yulian Flassy, SE yang dilantik sebagai Sekda Kabupaten Sorong Selatan.

Kepala BKD Provinsi Papua Barat, Drs. Yustus Meidodga dalam sambutannya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Pemda Sorsel karena telah melakukan proses seleksi terbuka terhadap jabatan pimpinan tinggi pratama sekretaris daerah sebagaimana diamanatkan dalam undang-undang.

Dirinnya juga menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada Pemda Sorsel, karena proses pelantikan Sekda Sorsel ini telah melalui mekanisme yang tepat sebagaiman diatur dalam Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang ASN, diantaranya terkait seleksi terbuka jabatan pimpinan tinggi pratama Sekretaris Daerah.

Bupati Sorong Selatan (Sorsel), Samsudin Anggiluli, SE saat melantik Dance Yulian Flassy, SE.M.Si sebagai Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah Kabupaten Sorsel, kamis pecan lalu di Hotel Mratuwa Sesna Teminabuan.turut menyaksikan acara pelantikan ini Ketua DPR Papua Barat, Pieters Kondjol, SE.MA, Kepala BKD Prov. Papua Barat, Drs. Yustus Meidodga, Dandim 1704 Sorong Letkol.Inf. Daniel Edgar Syalom Lalawi, Wakil Bupati Sorsel, Drs. Marthinus Salamuk, Ketua DPRD Sorsel, Jevries N. Kewetare, SP bersama sejumlah Anggota DPRD Sorsel, pihak Kejaksaan Negeri Sorong, Wakapolres Sorsel, Kompol Bidik Ryasaladi, SE, Pimpinan SKPD di Lingkup Pemkab Sorsel, organisasi perempuan, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan undangan lainnya.

Pelantikan ini dilakukan berdasarkan Surat Keputusan (SK) Bupati Sorong Selatan Nomor: 821.2/01/BSS/2017 Tanggal 20 April 2017 dengan memperhatikan SK Gubernur Papua Barat Nomor: X.821.2/403/BKD Tanggal 27 Maret 2017 perihal Persetujuan Hasil Seleksi Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah Kab. Sorsel, serta Surat Komisi Aparatur Sipil Negara Nomor: B-1020/ KASN/4/2017 perihal Rekomendasi Hasil Seleksi JPT Pratama Sekretaris Daerah Kabupaten Sorong Selatan. Pelantikan tersebut dilalui dengan pembacaan naskah pelantikan dan berita acara pelantikan, kemudian disusul dengan pengambilan sumpah/ janji jabatan oleh Bupati Sorsel, Samsudin Anggiluli, SE terhadap Dance Y. Flassy, SE.M.Si sebagai Sekda Sorsel dengan didampingi tokoh agama dan saksi. (EB)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *