SITUBONDO, beritalima.com – Beberapa hari lagi uji coba pelayaran Pelabuhan Jangkar menuju Lembar Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat dan Kupang Nusa Tenggara Timur akan segera dimulai.
Bupati Situbondo Karna Suswandi, mengaku pihaknya tengah mempersiapkan segala sarana prasarana seperti persiapan tempat parkir di area pelabuhan dan pengerasan jalan menuju pelabuhan
” Untuk area parkir dalam waktu dekat akan segera rampung, termasuk pengerasan jalannya sehingga ketika truck parkir tidak menemui kendala,” ujar Bung Karna di Lokasi Pelabuhan Jangkar, Rabu (9/3/2022).
Ia mengaku segala kesiapan ini akan dilaporkan ke Kementerian Perhubungan RI secara Virtual. Untuk memberikan gambaran terkait kesiapan Kabupaten Situbondo dalam rangka melakukan uji coba pelayaran.
” InsyaAllah antara tanggal 15 atau 16 bulan ini uji coba akan di laksanakan. Nanti malam saya harus melaporkan ke Kemenhub RI terkait kesiapannya,” ungkapnya.
Bung Karna menambahkan, Dirjen Perhubungan Darat meminta agar pihaknya segera merampungkan pelayaran Pelabuhan Jangkar menuju Indonesia bagian Timur sebelum kegiatan Moto GP di sirkuit Mandalika NTB yang akan dilangsungkan tanggal 18-20 maret 2022 sudah harus beroperasi.
” Jadi saya harap pada Forkopimka Jangkar, termasuk Koramil dan Polsek ikut berperan aktif dalam mensukseskan uji coba ini agar bisa memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga sekitar pelabuhan sehingga Kondusifitas tetap terjaga,” tutupnya.(*/Bet)