Bupati-Wabup Madiun Dan Jajarannya ‘Serbu’ Makodim

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Bupati – Wakil Bupati Madiun, Jawa Timur, H. Ahmad Dawami – H. Hari Wuryanto, beserta beberapa jajarannya, ‘menyerbu’ Makodim 0803/Madiun, Rabu 9 Oktober 2019.

Kedatangan mereka, untuk memberikan kejutan dalam rangka HUT TNI Ke-74, yang jatuh tanggal 5 Oktober, lalu.

Rombongan disambut langsung oleh Dandim 0803/Madiun, Letkol Czi Nur Alam Sucipto, S.Sos, Kasdim 0803/Madiun, perwira staf dan Danramil jajaran Kodim 0803.

“Semoga TNI makin dicintai dan makin profesional. Selamat Ulang Tahun TNI ke 74. Saya menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya atas kerjasama yang baik dan telah terjalin baik selama ini khususnya di Kabupaten Madiun. Terima kasih sudah mendukung Pemerintah Kabupaten Madiun dalam menjaga keamanan dan ketertiban Masyarakat,” ucap H. Ahmad Dawami.

“Sekali lagi, selamat ulang tahun TNI ke-74. TNI profesional, kebanggaan rakyat,” tuturnya.

Dandim 0803/Madiun, Letkol Czi Nur Alam Sucipto, S.Sos, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Bupati Madiun dan seluruh keluarga besar Pemkab Madiun.

Ia mengharapkan kerja sama antara kedua institusi ini dapat semakin baik ke depannya. “Semoga tiga pilar Kabupaten Madiun makin solid,” tegas Letkol Czi Alam.

Selain Bupati-Wabup, hadir pula di Makodim yakni Ketua Pengadilan Negeri, Teguh Harissa dan Kapolres, AKBP Ruruh Wicaksono. (Dibyo).

H. Ahmad Dawami (atas baju putih), H. Hari Wuryanto (bawah nomor 2 dari kanan).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *