Candil Adalah Salah Satu Dari Serangkaian Kegiatan Peringatan Harjalu

  • Whatsapp

LUMAJANG,beritalima.com- Melengkapi kegiatan rutin tahunan, dalam rangka memperingati Hari Jadi Lumajang (Harjalu) ke 763. Bupati Lumajang, H. Thoriqul Haq, M. ML.(cak Thoriq), memberangkatakan lima ribuan lebih peserta gerak jalan tradisional Candipuro – Lumajang (CANDIL) di Lapangan Desa/ Kecamatan Candipuro, Sabtu (29/12/2018) sore.

Candil yang diadakan rutin setiap tahun tersebut, dalam rangka memperingati Harjalu ke 763. Peserta Candil diberangkatan dari Lapangan Desa Candipuro, dusun Panggunglombok dan finish di Alun-Alun Lumajang, dengan jarak tempuh sekitar 27 kilometer. Candil tahun ini, merupakan yang ke 8 kalinya yang digelar oleh Pemerintah kabupaten Lumajang dengan menyediakan total hadiah sebesar 51 juta rupiah.

Dalam amanatnya saat apel, Cak Thoriq sapaan akrab Bupati Lumajang mengungkapakan, bahwa peserta kali ini merupakan peserta paling banyak dibanding tahun-tahun yang lalu. “Saya berharap di tahun-tahun yang akan datang pesertanya, baik perorangan maupun beregu, makin meriah dan semakin unik”, harap cak Thoriq.

Dalam hal ini, harapan cak Thoriq gerak jalan tradisional Candil ini menjadi destinasi pariwisata dan Budaya yang ada di kabupaten Lumajang.
Sementara itu, Bunda Indah, Wakil Bupati Lumajang menghimbau kepada para peserta, agar tetap menjaga kesehatan di sepanjang perjalanan hingga finish.

Plt. Kepala Dinas Pemuda dan olahraga, Agus Budianto, melaporkan, bahwa peserta Candil kali ini, tercatat 5594 yang terbagi menjadi kategori beregu pelajar, beregu umum, dan perorangan. Masing-masing regu sebanyak 10 orang.
Dalam kesempatan itu Bapati bersama Wakil Bupati Lumajang bersama jajaran Forkopimda kabupaten Lumajang ikut serta membaur dengan peserta. (Jwo)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *