Capaian Kem ESDM, Berikan Lampu Tenaga Surya Gratis di Papua

  • Whatsapp

JAKARTA, beritalima.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Manusia (ESDM), Ignatius Jonan menyampaikan capaian kinerja 4 tahun, 2018 ini. Merupakan hasil kerja bersama demi mewujudkan #EnergiBerkeadilan, menyediakan energi secara merata dengan harga terjangkau. Meningkatkan penerimaan negara, sekaligus memacu pertumbuhan dan investasi.

“ESDM sumbang lebih dari separuh Penerimaan Negara Bukan Pajak di tengah tantangan investasi global,” tandasnya, Jum’at (4/1/2019) di ruang Sarulla, Kementerian ESDM, Jalan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat.

Selain Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) yang disampaikan, Ignatius Jonan pun menyampaikan keberhasilan Kementerian Energi dan Sumber Daya Manusia, memberikan lampu surya gratis untuk rumah yang belum berlistrik. Sumber pembiayaan dari dana APBN tahun 2017 – 2019 dengan target 350.000 rumah.

Target 2018 sebanyak 175.782 rumah di 16 provinsi, realisasinya 172.996 rumah di 16 provinsi. Jauh dibanding target tahun 2017 yang realisasinya hanya 79.556 rumah di 5 provinsi. Sedangkan RAPBN 2019 ditargetkan 98.481 rumah.

Setelah Kem ESDM berhasil membuat Lampu Tenaga Surya Hemat Energi (LTSHE), warga Distrik Bolakme, Kabupaten Jayawijaya, Papua. Merasa bahagia setelah menerima bantuan LTSHE dari pemerintah. Dan bisa belajar pada malam hari hingga warga Kecamatan Pulau Tiga, Kabupaten Asmat, Papua. 100% sudah eletrifikasi dengan LTSHE. ddm

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *